www.wikidata.id-id.nina.az
Kepercayaan tradisional di Sulawesi merujuk pada kepercayaan tradisional yang dianut oleh masyarakat di Pulau Sulawesi Berikut ini daftar kepercayaan tradisional di Sulawesi Daftar isi 1 Adat Musi 2 Aluk Todolo 3 Islam Tua 4 Lamoa 5 Tolotang 6 Tonaas Walian 7 Kepercayaan lainnya 8 ReferensiAdat Musi suntingArtikel utama Adat Musi Adat Musi adalah salah satu agama asli Nusantara yang dianut oleh suku Talaud Adat Musi juga merujuk ke organisasi agama tersebut yang bernama Gereja Adat Musi Penganut Adat Musi meyakini bahwa Bawangin Panahal menerima wahyu dari Tuhan dan dari perantaranya yang disebut Onto a atau Onto a Ruata 1 Aluk Todolo suntingArtikel utama Aluk Todolo Aluk Todolo adalah agama etnis leluhur nenek moyang suku Toraja yang hingga saat ini masih dipraktikkan oleh sejumlah besar masyarakat Toraja Pada tahun 1970 Aluk Todolo sudah dilindungi oleh negara dan resmi dikategorikan ke dalam agama Hindu sehingga kerap disebut sebagai Hindu Alukta Aluk Todolo adalah salah satu agama tertua yang dalam perkembangannya banyak dipengaruhi oleh ajaran ajaran hidup Konghucu dan agama Hindu Oleh karena itu Aluk Todolo merupakan suatu kepercayaan yang bersifat pantheisme yang dinamistik 2 3 Islam Tua suntingArtikel utama Islam Tua Islam Tua atau Masade adalah aliran kepercayaan suku Sangir yang berkembang di Kepulauan Sangihe Islam Tua adalah sebutan yang diberikan orang luar kepada penganut kepercayaan ini karena menganggap sebagian ajarannya lebih dekat pada agama Islam sedangkan para pemeluknya sendiri menyebutnya sebagai Masade 4 Akibat tekanan pemerintahan dan berkembangnya zaman agama ini mengalami beberapa perubahan nama Pertama kali agama ini dikenali sebagai agama Masade kemudian Islam Handung kemudian Penghayat dan pada akhirnya agama ini disebut oleh sebagian orang Sangihe sebagai Islam Tua 5 Lamoa suntingArtikel utama Lamoa Lamoa adalah bentuk kepercayaan tradisional yang dahulu banyak dianut oleh penduduk asli Pamona di Kabupaten Poso Bentuk peribadatannya disebut sebagai Molamoa yang ditujukan untuk Pue Mpalaburu dewa tertinggi 6 7 Tolotang suntingArtikel utama Tolotang Tolotang kadang ditulis Tolottang atau Towani Tolotang adalah agama asli suku Bugis yang dianut mayoritas di beberapa wilayah dalam provinsi Sulawesi Selatan terutama di Kabupaten Sidenreng Rappang Sekitar 5 000 warga di wilayah Amparita Sidenreng Rappang menganut agama ini secara turun temurun Karena Pemerintah Indonesia hanya mengakui enam agama secara resmi selebihnya dikategorikan sebagai Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan juga penganut Tolotang tidak mau disebut sebagai aliran kepercayaan akhirnya mereka menggabungkan diri dengan agama Hindu Maka dari itu hingga saat ini kepercayaan ini juga dikenal dengan nama Hindu Tolotang 8 Tonaas Walian suntingArtikel utama Tonaas Walian Tonaas Walian adalah agama etnis yang dianut oleh orang Minahasa di Sulawesi Utara 9 Kepercayaan lainnya suntingSundeng kepercayaan asli suku Sangir 10 Ada Mappurondo kepercayaan asli suku Mamasa 11 Alu Tojolo kepercayaan asli suku Duri 12 Halaik kepercayaan asli suku Wana 13 Patuntung kepercayaan asli suku Kajang 14 Sanggelo kepercayaan asli suku Tolaki 15 Referensi sunting Direktorat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa 2006 Ensiklopedi Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa Jakarta Direktorat Jenderal Nilai Budaya Seni dan Film Direktorat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa hlm 72 74 ISBN 9789791607117 OCLC 424338489 Sejarah RI Aluk Todolo Kepercayaan Suku Toraja Diarsipkan 2019 03 27 di Wayback Machine Diakses 20 Maret 2019 Wacana Aluk Todolo Kepercayaan Suku Toraja 15 Mei 2019 Diakses 20 Maret 2019 Ikanubun Yoseph 2017 10 06 Syaiful Anri ed Menelusuri Keberadaan Islam Masade di Kepulauan Sangihe Liputan6 com Diakses tanggal 2019 08 14 Sejarah Sejarah Islam Tua Lenganeng sangihekab go id Diakses tanggal 2019 08 14 Adriani N 1912 De Bare e sprekende Toradja s van Midden Celebes dalam bahasa Nederlands Landsdrukkerij Pemeliharaan CS1 Bahasa yang tidak diketahui link Christian Jefry Handi Ganap Victor 2010 Bentuk dan fungsi nyanyian ritual dalam kesenian Wora Sinci di Masyarakat Pamona Propinsi Sulawesi Tengah etd repository ugm ac id Yogyakarta Indonesia Universitas Gadjah Mada Diakses tanggal 14 Mei 2023 La panaungi Pendiri Toani Tolotang rappang com Diarsipkan 2015 05 03 di Wayback Machine Ensiklopedi Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa edisi ke 4th Jakarta Direktorat Jenderal Nilai Budaya Seni dan Film Direktorat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa 2010 2003 hlm 382 83 ISBN 978 979 16071 1 7 Kepercayaan dan Agama Purba di Sangihe barta1 com Rosa Enni Juni 2021 SEBUAH CATATAN PERJUMPAAN ADA MAPPURONDO ISLAM DAN KRISTEN DALAM TRADISI PAMBAYAAN KU BU DI JEMAAT SEPANG ejournal iakn manado ac id Manado Indonesia Universitas Kristen Duta Wacana Diakses tanggal 28 Maret 2023 Linda Firma 2014 Suku Duri Enrekang Sulawesi Selatan www academia edu Diakses tanggal 15 Mei 2023 Nuffa Moh Juni 2021 TAU TAA WANA DARI ALAM UNTUK ALAM Filosofi dan Praktik Bijaksana Menata Relasi Manusia dan Alam journal uin alauddin ac id Sulawesi Tengah Indonesia UIN Alauddin Diakses tanggal 28 Maret 2023 Hasan Nur Hasrudin 2019 Patuntung Sebagai Kepercayaan Masyarakat Kajang Dalam Ilalang Embayya Di Kabupaten Bulukumba ojs unm ac id Makassar Indonesia Universitas Sawerigading Makassar Diakses tanggal 15 Mei 2023 Mengenal Suku Tolaki kkst sultra org Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara 2021 Diakses tanggal 14 Mei 2023 Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Kepercayaan tradisional di Sulawesi amp oldid 25487010