www.wikidata.id-id.nina.az
Pǔyi Hanzi tradisional 溥儀 Hanzi sederhana 溥仪 7 Februari 1906 17 Oktober 1967 dari klan Aisin Gioro suku Manchu merupakan Kaisar Tiongkok terakhir dan penguasa ke 12 dan penutup dari Dinasti Qing Sejak umur 2 tahun ia telah berkuasa sebagai Kaisar Xuantong Hanzi 宣統 Pinyin Xuantǒng Di Wade Giles Kaisar Hsuan tung dari tahun 1908 hingga penurunan takhtanya pada 12 Februari 1912 setelah Revolusi Xinhai berhasil dilancarkan Dari tanggal 1 hingga 12 Juli 1917 ia sempat mengalami restorasi singkat berkat bantuan Jenderal Zhang Xun Pada tahun 1934 ia mendeklarasikan diri sebagai Kaisar Kangde Wade Giles Kaisar Kang te dari negara boneka Manchukuo yang dikendalikan Kekaisaran Jepang Ia berkuasa di sana hingga akhir Perang Tiongkok Jepang Kedua pada tahun 1945 Setelah Republik Rakyat Tiongkok didirikan pada tahun 1949 Puyi ditahan sebagai penjahat perang selama 10 tahun menulis tentang masa lalunya dan menjadi anggota Konferensi Konsultatif Politik Rakyat China Aisin Gioro PuyiKaisar Xuantong Kaisar ManchukouKaisar Qing China ke 12Berkuasa2 Desember 1908 12 Februari 1912 1 Juli 1917 12 Juli 1917PendahuluKaisar GuangxuWaliPangeran Chun 1908 1911 Ibusuri Longyu 1908 1912 Perdana MenteriDaftar Yikuang Pangeran Qing 1911 Yuan Shikai 1911 1912 Zhang Xun 1917 Kaisar ManchukuoBerkuasa1 Maret 1934 15 Agustus 1945Perdana MenteriDaftar Zheng Xiaoxu 1932 1935 Zhang Jinghui 1935 1945 Informasi pribadiKelahiran 1906 02 07 7 Februari 1906 Beijing Dinasti QingKematian17 Oktober 1967 1967 10 17 umur 61 Beijing ChinaWangsaWangsa Aisin GioroXuantong Hsuan tung pada ejaan Wade Giles 宣统 1909 1912 1917 Datong Ta tung pada ejaan Wade Giles 大同 1 Maret 1932 28 Februari 1934 Kangde Kang te pada ejaan Wade Giles 康德 1 Maret 1934 17 Agustus 1945 AyahPangeran ChunIbuGuwalgiya YoulanPasanganWanrong Permaisuri Xiao Ke MinWenxiu Selir Mulia ShuTan Yuling Selir XiangLi Yuqin Selir FuLi ShuxianPenurunan takhta Puyi pada tahun 1912 menandai akhir dari ribuan tahun kekuasaan dinasti di Tiongkok Ia pun terkenal di seluruh penjuru dunia dengan julukan The Last Emperor Kaisar Terakhir Daftar isi 1 Nama dan gelar 1 1 Nama 1 2 Gelar 2 Leluhur 2 1 Pihak ayah 2 2 Pihak ibu 2 3 Pohon silsilah 3 Biografi 3 1 Kaisar Tiongkok 1908 1912 3 2 Para kasim dan Departemen Rumah Tangga 3 3 Penurunan takhta 3 3 1 Pasal pasal perjanjian 3 4 Restorasi singkat 1917 3 5 Menetap di Tianjin 1924 1932 3 6 Penguasa Manchukuo 1932 1945 3 7 Kehidupan selanjutnya 1945 1967 4 Kematian dan pemakaman 5 Keluarga 5 1 Saudara kandung 5 2 Istri 6 Daftar pustaka 6 1 Oleh Puyi 6 2 Oleh lainnya 7 Penggambaran di media 7 1 Film 7 2 Televisi 8 Lihat pula 9 Catatan 10 Referensi 11 Pranala luarNama dan gelarNama Nama Puyi diromanisasikan menjadi Puyi Pǔyi dalam Hanyu Pinyin atau Pu i dalam Wade Giles Saat Puyi kehilangan gelar kekaisarannya pada 1924 ia disapa sebagai Tuan Puyi Wade Giles Tuan Pu i Hanzi sederhana 溥仪先生 Hanzi tradisional 溥儀先生 Pinyin Pǔyi Xiansheng dalam bahasa Tionghoa dan Tuan Fugi 溥儀先生 Fugi Sensei dalam bahasa Jepang Nama klannya Aisin Gioro Hanzi sederhana 爱新觉罗 Hanzi tradisional 愛新覺羅 Pinyin Aixin Jueluo Wade Giles Ai hsin Chueh lo juga terkadang digunakan Puyi dikenal pernah memakai nama dari Barat Henry yang dipilihkan oleh guru bahasa Inggris nya Reginald Johnston 1 2 Gelar Saat ia menjabat sebagai Kaisar Dinasti Qing dari tahun 1908 sampai 1912 dan saat restorasi singkatnya pada 1917 nama zamannya adalah Xuantong Wade Giles Hsuan t ung sehingga dikenal sebagai Kaisar Xuantong Wade Giles Kaisar Hsuan t ung Hanzi sederhana 宣统皇帝 Hanzi tradisional 宣統皇帝 Pinyin Xuantǒng Huangdi selama dua periode tersebut Dikarenakan Puyi merupakan orang terakhir yang menjadi Kaisar Tiongkok maka ia juga dikenal sebagai The Last Emperor Kaisar Terakhir Hanzi 末代皇帝 Pinyin Modai Huangdi Wade Giles Mo tai Huang ti di Tiongkok dan belahan dunia lain Ia juga terkadang disebut sebagai Kaisar Terakhir dari Dinasti Qing Hanzi 清末帝 Pinyin Qing Mo Di Setelah penurunan takhtanya Puyi juga dikenal sebagai Xun Di Wade Giles Hsun Ti Hanzi sederhana 逊帝 Hanzi tradisional 遜帝 Pinyin Xun Di secara harfiah Kaisar yang Mengalah atau Fei Di Wade Giles Fei Ti Hanzi sederhana 废帝 Hanzi tradisional 廢帝 Pinyin Fei Di secara harfiah Kaisar yang Dimansuhkan Kata Qing Hanzi 清 Pinyin Qing terkadang ditambahkan pada dua gelar ini untuk menandakan pertaliannya dengan Dinasti Qing Saat Puyi memimpin negara boneka Manchukuo dari 1934 hingga 1945 nama zaman miliknya adalah Kangde Wade Giles Kang te maka ia dipanggil sebagai Kaisar Kangde Hanzi 康德皇帝 Pinyin Kangde Huangdi pada masa tersebut LeluhurPihak ayah nbsp Puyi usia 3 tahun kanan berdiri di samping ayahandanya Zaifeng dan adiknya PujieKakek buyut Puyi adalah Kaisar Daoguang menjabat 1820 1850 yang tahtanya diteruskan oleh anak keempatnya Kaisar Xianfeng menjabat 1850 1861 3 4 Kakek Puyi dari pihak ayah adalah Yixuan 1840 1891 anak ketujuh dari Kaisar Daoguang dan adik dari Kaisar Xianfeng Kaisar Xianfeng Emperor hanya memiliki satu anak lelaki yang kelak meggantikannya sebagai Kaisar Tongzhi menjabat 1861 1875 5 Kaisar Tongzhi meninggal pada usia 18 tahun tanpa meninggalkan seorang anak lelaki dan digantikan oleh Kaisar Guangxu menjabat 1875 1908 putra dari Pangeran Chun Yixuan dan Lady Yehenara Wanzhen adik dari Ibu Suri Cixi Kaisar Guangxu pun meninggal tanpa meninggalkan seorang pewaris 6 Puyi yang menggantikan Kaisar Guangxu merupakan putra tertua dari Zaifeng yang merupakan putra dari Yixuan dan selir keduanya Lady Lingiya 1866 1925 Maka dari itu Zaifeng merupakan adik tiri dari Kaisar Guangxu dan juga kerabat terdekat yang paling berhak dalam hal suksesi Kaisar Guangxu 7 Puyi berasal dari klan Aisin Gioro yang memiliki kekerabatan dengan Ibu Suri Cixi yang bersal dari klan Yehenara Keponakan Cixi yang kelak menjadi Ibu Suri Longyu 1868 1913 menikah dengan Kaisar Guangxu Adik Puyi Pujie 1907 1994 menikah dengan sepupu Kaisar Hirohito Lady Hiro Saga Aturan suksesi pun memperbolehkan Pujie untuk menggantikan Puyi yang tidak memiliki keturunan 8 9 Pihak ibu Ibunda Puyi adalah Youlan 1884 1921 anak perempuan dari Ronglu 1836 1903 seorang negarawan dan jenderal dari klan Guwalgiya Ronglu merupakan salah satu pimpinan faksi konservatif di Dewan Besar Kerajaan pada dinasti Qing Ia juga merupakan pendukung setia Ibu Suri Cixi Cixi memberikan imbalan kesetiaan dengan menikahkan putrinya ibu Puyi dengan seseorang bangsawan kerajaan Klan Guwalgiya merupakan salah satu klan Manchu yang terkuat selama masa Dinasti Qing Oboi seorang komandan militer berpengaruh yang menjadi wali saat kekuasaan Kaisar Kangxi berasal dari klan Guwalgiya 10 Pohon silsilahBiografiKaisar Tiongkok 1908 1912 nbsp Pu Yi pada tahun 1922Setelah dipilih oleh Ibu Suri Cixi langsung dari ranjang kematiannya 6 Puyi menjadi kaisar pada umur 2 tahun 10 bulan pada Desember 1908 tak lama setelah Kaisar Guangxu meninggal pada 14 November Bergelar Kaisar Xuantong Wade Giles Kaisar Hsuan tung perkenalan Puyi pada kehidupan kekaisaran dimulai dengan kedatangan pejabat istana ke rumah keluarganya untuk menjemputnya Puyi yang saat itu masih kecil menjerit dan melawan saat pejabat isatana menyuruh para kasim untuk mengambilnya 11 Ayahnya Pangeran Chun diangkat menjadi Pangeran Wali 摄政王 Saat dilangsungkan acara penobatan Puyi di Aula Kedamaian Abadi kaisar muda ini dituntun ke singgasana oleh ayahnya Puyi begitu ketakutan dengan suasana di hadapannya Suara suara genderang upacara yang memekakkan telinga pun membuatnya menangis pada upacara tersebut Ibu susu Puyi Wen Chao Wang merupakan satu satunya orang yang mampu menghibur Puyi Maka dari itu ia diperbolehkan menemani Puyi di Kota Terlarang Puyi sendiri tidak bisa bertemu dengan ibu kandungnya Selir Chun selama tujuh tahun setelahnya Hubungannya dengan Wen Chao Wang kian lama kian intim hingga Puyi pun meyakini bahwa ibu susunya merupakan satu satunya orang yang bisa mengendalikan dirinya Namun Wen Chao diusir dari istana saat Puyi berusia delapan tahun Setelah menikah Puyi terkadang mengajak Wen Chao ke Kota Terlarang dan kelak ke Manchukuo untuk mengunjunginya Setelah memperoleh grasi khusus pada tahun 1959 ia mengunjungi putra adopsi Wen Chao dan baru pada saat itu ia tersadar akan pengorbanan Wen Chao saat menjadi ibu susunya 12 Masa kecil Puyi bukanlah masa yang kondusif untuk mengasuh seorang anak agar menjadi seseorang yang sehat dan seimbang Sepanjang hari ia diperlakukan sebagai dewa dan tidak mampu berperilaku layaknya seorang anak kecil Orang orang dewasa di sekelilingnya kecuali ibu susunya Wen Chao merupakan orang asing jauh dan tidak mampu mendisiplinkan dirinya Kemanapun ia lewat orang orang dewasa akan berlutut dalam ritual kowtow serta menghindari tatapan arah kaisar sampai ia selesai lewat Puyi muda pun segera menemukan dirinya memiliki kekuasaan mutlak atas para kasim dan ia sering menyuruh mereka untuk dipukuli akibat pelanggaran pelanggaran kecil 11 Para kasim dan Departemen Rumah Tangga Setelah pernikahannya Puyi mulai memegang kendali atas istana Ia menggambarkan sebuah pesta penjarahan telah terjadi di istana dan melibatkan setiap orang dari kasta tertinggi hingga kasta terendah Menurut Puyi saat upacara pernikahannya berakhir mutiara dan batu giok di mahkota permaisuri telah dicuri 13 Gembok gembok rusak dan beberapa area di istana mulai dirampok Pada 27 Juni 1923 sebuah kebakaran terjadi di area Istana Kebahagiaan Mapan Puyi curiga bahwa kebakaran tersebut disebabkan oleh para pencuri untuk menghilangkan bukti Ia pun semakin curiga bahwa pencuri itu berasal dari golongan kasim Kaisar pun mulai mencari cari pendapat pendapat para kaisar terdahulu dan para tutornya mengenai para kasim yang akhirnya membuat ia semakin takut atas keselamatan hidupnya Akibatnya ia melakukan pengusiran besar besaran terhadap kasim dari istana 14 Setelahnya Puyi mencoba menata kembali Departemen Rumah Tangga pejabat yang ia tunjuk sebelumnya menjadi amat kaya berkat hasil pencurian dan korupsi di dapertemen tersebut yang membuat mereka mampu menjalankan bisnis sendiri di luar istana 15 Penurunan takhta Ayah Puyi Pangeran Chun berhenti menjadi wali pada 6 Desember 1911 saat Ibu Suri Longyu mencabut kekuasaannya lewat Revolusi Xinhai 3 Kemudian Ibu Suri Longyu mengeluarkan Dekret Kekaisaran tentang Penurunan Takhta Kaisar Qing 清帝退位詔書 pada 12 Februari 1912 yang mendukung Revolusi Xinhai berdasarkan kesepakatan yang diprakarsai Yuan Shikai jenderal Tentara Beiyang dengan Dewan Besar Kerajaan di Beijing dan pihak Republik di selatan Tiongkok 16 Setelah sepakat dengan Republik Tiongkok Puyi diperbolehkan mempertahankan gelar kekaisarannya dan selanjutnya diperlakukan oleh pemerintah Republik sesuai dengan protokol yang berlaku bagi raja raja asing lainnya Hal ini serupa dengan Hukum Jaminan Italia 1870 yang memberikan Paus kehormatan dan hak hak spesial yang sama dengan Raja Italia 17 Puyi dan Dewan Besar Kerajaan diperkenankan untuk mendiami bagian utara Kota Terlarang Kediaman Pribadi dan Istana Musim Panas Subsidi tahunan sebanyak empat juta tael perak pun digelontorkan oleh Republik unutuk urusan rumah tangga kekaisaran walaupun sebenarnya tak pernah dibayar penuh dan langsung dihapus beberapa tahun setelahnya Pasal pasal perjanjian Dokumen ini bertanggal 26 Desember 1914 18 Perjanjian Perlakuan yang Baik terhadap Kaisar Qing yang Agung setelah Penurunan Takhtanya Setelah penurunan takhta Kaisar Qing yang Agung gelar kehormatannya akan dipertahankan oleh Republik Tiongkok dengan tata krama sebagaimana lazimnya diberikan kepada raja raja asing Setelah penurunan takhta Kaisar Qing yang Agung ia akan mendapatkan sebuah subsipada tahunan sejumlah 4 000 000 tael perak dari Republik Tiongkok Setelah pembaharuan mata uang jumlah ini akan berubah menjadi 4 000 000 maksimal Setelah penurunan takhta Kaisar Qing yang Agung ia berhak dalam tempo sementara tetap berada di Istana di Kota Terlarang namun setelahnya ia harus pindah ke Istana Musim Panas Ia pun berhak mempertahankan pengawalnya Setelah penurunan takhta Kaisar Qing yang Agung kuil kuil dan makam keluarga kekaisaran beserta ritus upacara yang ada akan tetap dipelihara untuk selamanya Republik Tiongkok akan bertanggungjawab dalam hal penyediaan penjaga militer untuk memberikan perlindungan yang memadai Dikarenakan Makam Chong 崇陵 dari Kaisar Dezong Kaisar Guangxu belum tuntas pengerjaannya akan dilanjutkan dan dilaksanakan sesuai dengan aturan yang sepatutnya berkaitan dengan makam kekaisaran Upacara terakhir pemakaman juga akan dilangsungkan sesuai dengan ritus ritus kuno Seluruh biaya mengenai hal tersebut akan ditanggung oleh Republik Tiongkok Seluruh pelayanan yang diberikan oleh para pegawai dari berbagai tingkat yang sampai sekarang masih diberlakukan di Istana dapat dipertahankan namun tidak ada penambahan jumlah kasim untuk selanjutnya Setelah penurunan takhta Kaisar Qing yang Agung harta benda pribadinya akan dijaga dan dilindungi oleh Republik Tiongkok Kesatuan penjaga kekaisaran sebagaimana telah dibentuk pada saat penurunan takhta akan ditempatkan di bawah kendali militer Departemen Perang Republik Tiongkok Kesatuan ini akan dipelihara seperti kekuatan aslinya dan akan menerima honorarium yang sama seperti sebelumnya Restorasi singkat 1917 Pada tahun 1917 Jenderal Zhang Xun melakukan restorasi dengan mengembalikan kekuasaan kepada Puyi sebagai kaisar yang dimulai pada tanggal 1 Juli hingga 12 Juli 19 Zhang Xun memerintahkan pasukannya untuk tetap menjaga taucang di kepala mereka sebagai bukti kesetiaan terhadap kaisar Selama masa restorasi yang singkat ini sebuah bom berskala kecil yang dijatuhkan dari pesawat pihak Republik meledak di Kota Terlarang dan menyebabkan kerusakan kecil 20 Peristiwa ini dianggap sebagai pengeboman udara pertama di Asia Timur Upaya restorasi tidak berhasil dikarenakan meluasnya pengaruh pihak oposisi di seantero Tiongkok dan timbulnya campur tangan dari jenderal lain Duan Qirui 21 Puyi diusir dari Kota Terlarang pada tahun 1924 oleh Jenderal Feng Yuxiang 22 Menetap di Tianjin 1924 1932 Setelah terusir dari Kota Terlarang Puyi tinggal di kediaman ayahnya Pangeran Chun selama beberapa hari dan kemudian menetap di kedutaan besar Jepang selama satu setengah tahun 2 Pada tahun 1925 ia pindah ke Taman Vila Tenang di daerah konsesi Jepang di Tianjin 23 Selama masa ini Puyi dan para penasihatnya Chen Baochen Zheng Xiaoxu dan Luo Zhenyu banyak berdiskusi tentang rencana restorasi Puyi sebagai kaisar Untuk memuluskan rencana tersebut Zheng dan Luo lebih cenderung kepada ide meminta bantuan dari pihak luar sementara Chen menentang hal tersebut Pada September 1931 Puyi mengirimkan sebuah surat kepada Jirō Minami Menteri Perang Pertahanan Jepang memberitahukan ambisinya untuk kembali ke singgasana 24 Sebagai jawaban atas surat tersebut Puyi mendapat kunjungan dari Kenji Doihara sebagai kepala biro intelejen Jepang Tentara Kwantung yang meminta kesediaan Puyi untuk menjadi pemimpin di Manchuria Pada November 1931 Puyi dan Zheng Xiaoxu berangkat ke Manchuria untuk menuntaskan rencana negara boneka Manchukuo Mendengar kabar tersebut pemerintah Tiongkok memerintahkan penangkapan Puyi atas tuduhan pengkhianatan Namun upaya penangkapan ini tak berhasil akibat solidnya pertahanan yang diberikan pihak Jepang 2 Chen Baochen akhirnya kembali ke Beijing dan meninggal di sana pada tahun 1935 25 Penguasa Manchukuo 1932 1945 nbsp Puyi sebagai Kaisar Manchukuo Pada 1 Maret 1932 Puyi diangkat oleh Jepang sebagai penguasa Manchukuo sebuah negara boneka dari Kekaisaran Jepang dengan gelar pemerintahan Datong Wade Giles Ta tung 大同 Pada 1934 secara resmi ia menjadi Kaisar Manchukuo dengan gelar kekaisaran Kangde Wade Giles Kang te 康德 Secara pribadi ia selalu berselisih dan menentang kebijakan Jepang Namun ia tak menunjukkannya dan tampak patuh dan rukun di hadapan publik Ia tak suka dan benci menjadi Kepala Eksekutif dan kemudian menjadi Kaisar Manchukuo Ia lebih suka direstorasi kembali menjadi Kaisar Qing Selama masa pemerintahannya Puyi tinggal di sebuah istana yang disediakan pihak Jepang sekarang menjadi Museum Istana Kekaisaran Negara Manchu Menjelang acara penobatannya ia berseteru dengan pihak Jepang perihal pakaian yang harus ia gunakan saat acara berlangsung Jepang ingin ia menggunakan seragam Manchukuo sedangkan ia beranggapan bahwa menggunakan pakaian tersebut merupakan sebuah penghinaan Ia hanya bersedia memakai jubah tradisional Manchu Setelah melakukan perundingan ia akhirnya memakai seragam militer ala Barat pada acara penobatannya 26 satu satunya Kaisar Tiongkok yang pernah melakukan hal ini dan memakai jubah naga saat melakukan penghormatan ke langit di Kuil Surga 27 Adik kandung Puyi Pujie yang menikah dengan Nona Hiro Saga sepupu jauh dari Kaisar Jepang Hirohito ditetapkan menjadi putra mahkota dan pewaris sah kekaisaran apabila Puyi tidak memiliki keturunan laki laki Pernikahan ini sebelumnya telah diatur demi kepentingan politis oleh Shigeru Honjō jenderal Tentara Kwantung Puyi kemudian memutuskan tidak akan berbicara terus terang lagi di hadapan adik kandungnya tersebut dan tidak akan makan makanan yang dikirimkan oleh Hiro Saga Puyi sendiri dipaksa menandatangi sebuah dokumen yang menerangkan bahwa jika ia kelak memiliki keturunan laki laki yang akan menjadi putra mahkota maka anak tersebut akan dikirim ke Jepang dan diasuh di bawah pengendalian mereka 28 nbsp Puyi kanan sebagai Kaisar Manchukuo bersama Chu Kudō Dari tahun 1935 hingga 1945 seorang staf senior Tentara Kwantung Yoshioka Yasunori 吉岡安則 29 ditugaskan mendampingi Puyi sebagai Atase Rumah Tangga Keluarga Kerajaan Manchukuo Pada hakikatnya ia berperan sebagai mata mata pemerintah Jepang mengendalikan Puyi dengan cara menakut nakuti intimidasi dan perintah perintah langsung 30 Terjadi banyak percobaan pembunuhan terhadap Puyi pada masa masa ini termasuk sebuah insiden penikaman oleh salah seorang pelayan istana pada tahun 1937 2 Selama Puyi menjabat sebagai Kaisar Manchukuo rumah tangganya diawasi ketat oleh pihak Jepang yang semakin lama semakin berani mengambil langkah langkah menuju Jepangisasi penuh atas Manchuria mencegah Puyi agar tidak menjadi terlalu bebas dan mandiri Ia disambut dengan hangat dan meriah oleh rakyat Jepang saat ia berkunjung ke sana namun ia tetap harus patuh pada Kaisar Hirohito 31 Selama tahun tahun ini Puyi mulai tertarik dengan hukum tradisional Tiongkok dan agama 32 seperti Konfusianisme dan Buddhisme namun hal ini tidak diperkenankan oleh pihak Jepang Secara bertahap pendukung pendukung lamanya disingkirkan satu persatu dan para menteri pro Jepang naik menggantikan posisi mereka 33 Selama periode ini kehidupan Puyi kebanyakan hanya diisi dengan menandatangani berkas berkas penting yang sebelumnya telah disiapkan oleh pihak Jepang membaca doa berkonsultasi pada peramal dan melakukan kunjungan resmi ke seluruh daerah di negaranya 2 Bahkan ia tidak terlalu terlibat dalam rapat rapat penting menyangkut negaranya sendiri Pada tahun 1940 Jepangisasi di Manchuria semakin menjadi jadi dan sebuah altar penyembahan kepada dewi Shinto Amaterasu dibangun di area istana Puyi Asal usul pembangunan altar tersebut tidak jelas Pasca perang pihak Jepang mengklaim bahwa Puyi membangunnya dengan tujuan mendekat kepada Kaisar Jepang sebagai sarana menolak intrik politik yang dilakukan para elit Manchukuo sementara Puyi pada rezim Komunis Tiongkok menerbitkan sebuah autobiografi yang mengklaim bahwa ia dipaksa oleh pihak Jepang untuk menyembah di altar tersebut Bagaimanapun juga salah satu kewajiban Puyi saat masa perang adalah melakukan ritual doa Shinto menggunakan bahasa Tionghoa Kaisar Hirohito terkejut mendengar hal tersebut dan bertanya tanya mengapa ia bukannya membangun Altar Langit 34 Kehidupan selanjutnya 1945 1967 nbsp Puyi kanan dan seorang perwira militer Soviet Di akhir Perang Dunia II Puyi ditangkap oleh Tentara Merah Soviet pada 16 Agustus 1945 saat berada di pesawat yang terbang menuju Jepang 35 Pasukan Soviet tersebut membawanya ke kota Chita di Siberia Ia tinggal di sebuah sanatorium dan kemudian dibawa ke Khabarovsk di dekat perbatasan Tiongkok Pada tahun 1946 ia bersaksi di Pengadilan Militer Internasional untuk Timur Jauh IMTFE di Tokyo 36 memberikan rincian tentang ketidaksukaannya terhadap perlakuan yang ia terima dari pihak Jepang Saat Partai Komunis Tiongkok di bawah pimpinan Mao Zedong berkuasa pada tahun 1949 Puyi dipulangkan ke Tiongkok setelah dilakukan negosiasi antara pihak Uni Soviet dan Tiongkok 37 38 Kecuali pada masa meletusnya Perang Korea saat ia dipindahkan ke Harbin Puyi menghabiskan sepuluh tahun hidupnya dengan mendekam di Pusat Manajemen Penjahat Perang Fushun di provinsi Liaoning sampai ia dinyatakan berhasil direformasi dan bebas Puyi tiba di Beijing pada tahun 1959 dengan izin khusus dari Presiden Mao Zedong dan tinggal selama enam bulan berikutnya di sebuah pemukiman sederhana dengan adik perempuannya sebelum dipindahkan ke sebuah hotel yang dibiayai pemerintah Ia menyuarakan dukungannya kepada pihak Komunis dan ditugaskan bekerja di Kebun Botani Beijing Pada usia 56 tahun ia menikahi Li Shuxian seorang perawat rumah sakit pada 30 April 1962 dalam sebuah upacara yang diselenggarakan di Aula Perjamuan Konferensi Konsultatif Dari tahun 1964 hingga kematiannya ia bekerja sebagai seorang editor untuk departemen literasi Konferensi Konsultatif Politik Rakyat China dengan gaji bulanan sekitar 100 yuan 39 Dengan dorongan dari Presiden Mao Zedong dan Perdana Menteri Zhou Enlai dan juga didukung secara terbuka oleh pemerintah Tiongkok Puyi menuliskan autobiografi dirinya Wo De Qian Ban Sheng Hanzi 我的前半生 Pinyin Wǒ De Qian Ban Sheng Wade Giles Wo Te Ch ien Pan Sheng secara harfiah Paruh Pertama Hidupku diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dengan judul From Emperor to Citizen pada tahun 1960 an bersama Li Wenda seorang editor Biro Penerbit Rakyat Beijing Kematian dan pemakamanPuyi meninggal di Beijing setelah lama menderita komplikasi kanker ginjal dan penyakit jantung pada 17 Oktober 1967 saat berusia 61 tahun 40 Berdasarkan hukum Republik Rakyat Tiongkok saat itu tubuh Puyi pun dikremasi Abu tubuhnya kemudian ditempatkan pertama kali di Pemakaman Revolusioner Babaoshan Pada tahun 1995 sebagai bagian dari sebuah kebijakan komersial janda Puyi memindahkan abu tubuhnya ke sebuah pemakaman lain Pemakaman ini terletak di Makam Qing Barat 120 km 75 mi barat daya Beijing di mana 4 dari 9 kaisar Qing telah lebih dahulu dikebumikan di tempat ini bersama 3 permaisuri 69 pangeran puteri dan selir kekaisaran 41 Keluarga nbsp Wanrong bersama Puyi di TianjinSilsilah Dinasti Qing bisa dilihat di autobiografi Puyi 42 Saudara kandung Puyi memiliki tiga adik laki laki Pujie 1907 1994 satu satunya saudara lelaki kandung nama kecil Junzhi 俊之 nama Inggris William Ia menikah dengan Tangshixia 唐石霞 nama kecil Yiying 怡瑩 diceraikan kemudian Ia menikah lagi dengan Hiro Saga dan memiliki 2 putri Ia memiliki peran kecil di pemerintahan Manchukuo Puqi Hanzi 溥倛 Wade Giles Pu chih 1915 1918 meninggal sebelum berumur 3 tahun Puren Hanzi 溥任 Wade Giles Pu jen b 1918 mengubah namanya menjadi Jin Youzhi Ia menikah dengan Jin Yuting 金瑜庭 dan memiliki 3 putra dan 2 putri Puyi memiliki tiga adik perempuan hanya tiga pertama yang merupakan saudari kandung Yunying Hanzi sederhana 韫媖 Hanzi tradisional 韞媖 Wade Giles Yun ying 1909 1925 menikah dengan kakak dari Permaisuri Wanrong Runliang 潤良 tidak memiliki anak Yunhe Hanzi sederhana 韫和 Hanzi tradisional 韞和 Wade Giles Yun ho 1911 2001 mengubah namanya menjadi Jin Xinru 金欣如 Ia menikah dengan Zheng Guangyuan 鄭廣元 dan memiliki satu putra dan 3 putri Yunying Hanzi sederhana 韫颖 Hanzi tradisional 韞穎 Wade Giles Yun ing 1913 1992 mengubah namanya menjadi Jin Ruixiu 金蕊秀 nama Inggris Lily Ia menikah dengan adik dari Permaisuri Wanrong Runqi 潤麒 dan memiliki 2 putra dan 1 putri Yunxian Hanzi sederhana 韫娴 Hanzi tradisional 韞嫻 Wade Giles Yun hsien 1914 2003 mengubah namanya menjadi Jin Yunxian 金韞嫻 Ia menikah dengan Zhao Qifan 趙琪璠 dan memiliki 1 putra dan 1 putri Yunxing Hanzi sederhana 韫馨 Hanzi tradisional 韞馨 Wade Giles Yun hsing 1917 1998 mengubah namanya menjadi Jin Ruijie 金蕊潔 Ia menikah dengan Wan Jiaxi 萬嘉熙 dan memiliki 3 putra dan 1 putri Yunyu Hanzi sederhana 韫娱 Hanzi tradisional 韞娛 Wade Giles Yun yu 1919 1982 mengubah namanya menjadi Pu Yunyu 溥韞娛 nama kecil Ruile 蕊樂 Ia menikah dengan Wanyan Ailan 完顏愛蘭 dan memiliki 1 putra dan 4 putri Yunhuan Hanzi sederhana 韫欢 Hanzi tradisional 韞歡 Wade Giles Yun huan 1921 2004 nama bayi Ji 姞 mengubah namanya menjadi Jin Zhijian 金志堅 nama kecil Ruihan 蕊莟 nama samaran Biyue 璧月 Ia menikah dengan Qiao Hongzhi 喬宏志 dan memiliki 2 putra dan 1 putri Istri Wanrong 1906 1946 menikah dengan Puyi pada 1922 dan menjadi permaisurinya Wenxiu 1909 1953 menikah dengan Puyi pada 1922 dan menjadi Selir Shu 淑妃 Tan Yuling 1920 1942 menikah dengan Puyi pada 1937 dan menjadi Selir Xiang 祥貴人 Li Yuqin 1928 2001 menikah dengan Puyi pada 1943 dan menjadi Selir Fu 福貴人 Li Shuxian 1925 1997 menikah dengan Puyi pada 1962 Daftar pustakaOleh Puyi Autobiografi Puyi ditulis oleh penulis bayangan Li Wenda Judul buku yang berbahasa Tionghoa ini biasanya ditejemahkan ke bahasa Inggris menjadi From Emperor to Citizen Buku ini diterbitkan ulang di Tiongkok pada tahun 2007 dengan tambahan revisi terbaru Terdapat banyak kalimat yang sebelumnya dihapus pada versi tahun 1964 dikarenakan masalah publikasi kini telah disertakan Aisin Gioro Puyi 1964 1987 2002 我的前半生 Foreign Languages Press ISBN 978 7 119 00772 4 Parameter trans title yang tidak diketahui akan diabaikan bantuan Periksa nilai tanggal di year bantuan Tionghoa original Pu Yi Henry 1967 2010 The Last Manchu The Autobiography of Henry Pu Yi Last Emperor of China Skyhorse Publishing ISBN 978 1 60239 732 3 Periksa nilai tanggal di year bantuan Inggris terjemahan Pu Yi Henry 2010 The Last Emperor Kisah Tragis Kaisar Terakhir China Penerbit Serambi ISBN 978 979 024 190 9 Indonesia terjemahan Direvisi oleh Paul KramerOleh lainnya Headland Isaac Taylor 1909 Court life in China F H Revell ISBN 0 585 15029 X Johnston Reginald Fleming 1934 2008 Twilight in the Forbidden City Soul Care Publishing ISBN 978 0 9680459 5 4 Li Shuxian 1984 1990 2006 My Husband Puyi Puyi yu wo Li Shuxian kou shu Wang Qingxiang zheng li Changchun shi zheng xie wen shi zi liao yan jiu wei yuan hui bian Chuan guo xin hua shu dian jing xiao ISBN 978 7 208 00167 1 Periksa nilai tanggal di year bantuan Istri kelima Puyi Li Shuxian Memori kehidupan bersama mereka ditulis oleh penulis bayangan Wang Qingxian Versi bahasa Inggris diterjemahkan oleh Ni Na yang telah diterbitkan oleh China Travel and Tourism Press Behr Edward 1998 The Last Emperor Futura ISBN 978 0 7088 3439 8 Ikhtisar dari film Bernardo Bertolucci dengan judul yang sama Penggambaran di mediaFilm The Last Emperor Judul bahasa Tionghoa 火龍 secara harfiah berarti Naga Api sebuah film Hong Kong tahun 1986 yang disutradarai oleh Li Han hsiang Tony Leung Ka fai bermain sebagai Puyi The Last Emperor sebuah film tahun 1987 film yang disutradarai Bernardo Bertolucci John Lone bermain sebagai Puyi dewasa Aisin Gioro Puyi 愛新覺羅 溥儀 sebuah film dokumenter Tiongkok tahun 2005 tentang kehidupan Puyi Diproduksi oleh CCTV yang merupakan bagian dari seri sepuluh film dokumenter tentang sepuluh tokoh sejerah The Founding of a Party sebuah film Tiongkok tahun 2011 yang disutradarai oleh Huang Jianxin dan Han Sanping Aktor cilik Yan Ruihan bermain sebagai Puyi 1911 sebuah fil sejarah tahun 2011 yang disutradarai oleh Jackie Chan dan Zhang Li Film ini menceritakan tentang pendirian Republik Tiongkok saat Sun Yat sen memimpin Revolusi Xinhai untuk menggulingkan Dinasti Qing Puyi berumur 5 tahun diperankan oelh aktor cilik Su Hanye Walaupun cerita mengenai Puyi sangat singkat terdepat adegan adegan penting yang menunjukkan bagaimana sang kaisar diperlakukan di istana sebelum penurunan takhtanya pada umur 6 tahun 43 Televisi The Misadventure of Zoo sebuah seri televisi Hong Kong tahun 1981 yang diproduksi oleh TVB Adam Cheng berperan sebagai Puyi dewasa Modai Huangdi 末代皇帝 secara harfiah bermakna Kaisar Terakhir sebuah seri televisi Tiongkok tahun 1988 berdasarkan autobiografi Puyi From Emperor to Citizen dengan adik kandung Puyi Pujie sebagai konsultan Chen Daoming bermain sebagai Puyi Feichang Gongmin 非常公民 secara harfiah bermakna Warga Negara Luar Biasa sebuah seri televisi Tiongkok tahun 2002 yang disutradai oleh Cheng Hao Dayo Wong bermain sebagai Puyi Ruten no Ōhi Saigo no Kōtei 流転の王妃 最後の皇弟 judul Tionghoa 流轉的王妃 sebuah seri televisi Jepang tahun 2003 tentang Pujie dan Hiro Saga Wang Bozhao berperan sebagai Puyi Modai Huangfei 末代皇妃 secara harfiah bermakna Permaisuri Kekaisaran Terakhir sebuah seri televisi Tiongkok tahun 2003 Li Yapeng bermain sebagai Puyi Lihat pula nbsp Portal Biografi nbsp Portal Politik Dinasti dalam sejarah TiongkokCatatan Aisin Gioro adalah nama klan dalam bahasa Manchu dillafalkan Aixin Jueluo dalam bahasa Mandarin Pǔyi adalah nama kecil orang Tiongkok yang dilafalkan dalam bahasa Mandarin Referensi Pu Yi 1988 hal 113 a b c d e Blakeney Ben Bruce 19 Juli 1945 Henry Pu Yi Life Magazine 78 86 Kesalahan pengutipan Tanda lt ref gt tidak sah nama Henry Pu Yi didefinisikan berulang dengan isi berbeda a b Rawski Evelyn S 2001 The Last Emperors A Social History of Qing Imperial Institutions University of California Press hlm 287 136 ISBN 978 0 520 22837 5 Xianfeng Emperor Cultural China Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010 09 01 Diakses tanggal 11 Agustus 2010 Tongzhi Emperor Cultural China Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010 04 07 Diakses tanggal 11 Agustus 2010 a b Joseph William A 2010 Politics in China An Introduction Oxford University Press USA hlm 45 ISBN 978 0 19 533531 6 The Vicissitudes of Prince Chun s Mansion The Australian National University China Heritage Project 12 Desember 2007 Diakses tanggal 11 Agustus 2010 Vandergrift Kate Meeting the Last Emperor s Brother Society for Anglo Chinese Understanding Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010 06 13 Diakses tanggal 11 Agustus 2010 Pu Jie 87 Dies Ending Dynasty Of the Manchus New York Times 2 Maret 1994 Diakses tanggal 27 April 2008 Pu Jie the younger brother of the last Emperor of China died on Monday in Beijing He was 87 Crossley Pamela Kyle 1991 Orphan Warriors Princeton University Press hlm 31 46 ISBN 978 0 691 00877 6 a b Behr Edward 1998 The Last Emperor Futura hlm 63 80 ISBN 978 0 7088 3439 8 Pu Yi 1988 hal 70 76 Pu Yi 1988 hal 132 Pu Yi 1988 hal 136 Pu Yi 1988 hal 137 142 Rhoads Edward J M 2001 Manchus amp Han Ethnic Relations and Political Power in Late Qing and Early Republican China 1861 1928 University of Washington Press hlm 226 227 ISBN 978 0 295 98040 9 Luzzatti Luigi 2010 God in Freedom Studies in the Relations Between Church and State Kessinger Publishing LLC hlm 423 424 ISBN 978 1 161 41509 4 Parameter coauthors yang tidak diketahui mengabaikan author yang disarankan bantuan Twilight in the Forbidden City 1934 Reginald Fleming Johnston hal 96 98 Hutchings Graham 2003 Modern China A Guide to a Century of Change Harvard University Press hlm 346 ISBN 978 0 674 01240 0 Stone of Heaven Levy Scott Clark hal 184 Bangsbo Jens Reilly Thomas Williams A Mark 1996 Science and Football III Taylor amp Francis hlm 272 ISBN 978 0 419 22160 9 Choy Lee Khoon 2005 Pioneers of Modern China Understanding the Inscrutable Chinese World Scientific Publishing Company hlm 350 353 ISBN 978 981 256 464 1 Rogaski Ruth 2004 Hygienic Modernity Meanings of Health and Disease in Treaty Port China University of California Press hlm 262 ISBN 978 0 520 24001 8 Yamasaki Tokoyo 2007 Two Homelands University of Hawaii Press hlm 487 495 ISBN 978 0 8248 2944 5 Parameter coauthors yang tidak diketahui mengabaikan author yang disarankan bantuan Leung Edwin Pak Wah 2002 Political Leaders of Modern China A Biographical Dictionary Greenwood hlm 10 127 128 ISBN 978 0 313 30216 9 Pu Yi 1988 hal 275 Pu Yi 1988 hal 276 Pu Yi 1988 hal 288 290 Yasunori Yoshioka Lieutenant General 1890 1947 The Generals of WWII Generals from Japan Steen Ammentorp Librarian DB M L I Sc Diakses tanggal 17 Agustus 2010 Pu Yi 1988 hal 284 320 Pu Yi 1988 hal 281 Pu Yi 1988 hal 307 Pu Yi 1988 hal 298 児島襄 満洲帝国 II 文藝春秋 1983 Mydans Seth 11 Juni 1997 Li Shuxian 73 Widow of Last China Emperor The New York Times Former Manchurian Puppet The Miami News 16 Agustus 1946 Russia Giving Puyi to China The Milwaukee Journal 27 Maret 1946 Lancashire David 30 Desember 1956 Last Manchu Ruler Grateful to Jailers Eugene Register Guard Schram Stuart 1989 The Thought of Mao Tse Tung Cambridge University Press hlm 170 ISBN 978 0 521 31062 8 Pu Yi Last Emperor of China And a Puppet for Japan Dies Enthroned at 2 Turned Out at 6 He Was Later a Captive of Russians and Peking Reds Associated Press in New York Times 19 October 1967 Thursday Diakses tanggal 2007 07 21 Henry Pu Yi last Manchu emperor of China and Japan s puppet emperor of Manchukuo died yesterday in Peking of complications resulting from cancer a Japanese newspaper reported today He was 61 years old Periksa nilai tanggal di date bantuan Courtauld Caroline Holdsworth May Spence Jonathan 2008 Forbidden City The Great Within Odyssey hlm 132 ISBN 978 962 217 792 5 Pu Yi W J F Jenner 1988 p xvi 1911 Movie at IMDB Pranala luar nbsp Wikimedia Commons memiliki media mengenai Pu Yi Five Wives of The Last Emperor Puyi Cultural China Diakses tanggal 9 Agustus 2010 Royalty nu Extended Bio TIME Last Emperor s Humble Occupation Diarsipkan 2001 01 29 di Wayback Machine Li Xin Pu Yi s Widow Reveals Last Emperor s Soft Side Pu Ru 溥儒 Pu Yi s cousin accomplished Chinese brush painter and calligrapherKaisar XuantongDinasti QingWangsa Aisin GioroLahir 7 Februari 1906 Meninggal 17 Oktober 1967GelarDidahului oleh Kaisar Guangxu Kaisar Tiongkok2 Desember 1908 12 Februari 1912 LowongSelanjutnya dijabat olehKaisar HongxianLowongTerakhir dijabat olehKaisar Hongxian Kaisar Tiongkok1 Juli 1917 12 Juli 1917 Jabatan dihapuskanRepublik Tiongkok dideklarasikanJabatan baruNegara didirikan Kepala Eksekutif Manchukuo9 Maret 1932 28 Februari 1934 Dileburkan dengan KekaisaranJabatan baruKekaisaran didirikan Kaisar Manchukuo1 Maret 1934 15 Agustus 1945 Jabatan dihapuskan Kekaisaran dibubarkanJabatan politikDidahului oleh Kaisar Guangxu sebagai Kaisar Tiongkok Kepala Negara Tiongkoksebagai Kaisar Tiongkok2 Desember 1908 12 Februari 1912 Diteruskan oleh Sun Yat sen sebagai Presiden Republik TiongkokJabatan baruNegara didirikan Kepala Negara Manchukuo9 Maret 1932 15 Agustus 1945 Diteruskan oleh Chiang Kai sheksebagai Presiden Republik TiongkokManchukuo dikembalikan ke Republik Tiongkok setelah Perang Dunia II Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Kaisar Xuantong amp oldid 24214919