www.wikidata.id-id.nina.az
Antilegomena Greek antilegomena adalah sebuah istilah yang merujuk kepada naskah naskah tertulis yang keasliannya atau nilainya diperdebatkan 1 Pertama kali digunakan oleh Eusebius dari Kaisaria seorang sejarawan gereja dari abad ke 4 M 2 Eusebius menggunakan istilah ini untuk naskah naskah Kristen yang diperdebatkan disputed atau secara harafiah dipertentangkan spoken against dalam Kekristenan mula mula sebelum penetapan kanon Perjanjian Baru dalam Alkitab Kristen Istilah ini digunakan untuk menunjuk pada berbagai tulisan yang dipersoalkan atau yang diragukan kebenarannya 2 Kelompok naskah ini dibedakan dari notha naskah naskah palsu spurious atau ditolak rejected dan Homologoumena naskah nasha yang diterima accepted seperti keempat Injil kanonik Tulisan tulisan yang tergolong Antilegomena diperdebatkan disputed dibaca luas di dalam Gereja mula mula tetapi tidak semua orang menerima sebagai kitab kitab asli Kemudian istilah ini dipakai juga untuk membedakan tulisan tulisan yang pada umumnya ditolak sebagai firman Allah 2 Tulisan tulisan yang dipersoalkan namun pada umumnya diterima sebagai tulisan tulisan kanonik adalah Surat Yakobus Surat 2 Petrus Surat 2 dan 3 Yohanes serta Surat Yudas 2 Sementara itu tulisan tulisan yang dipersoalkan namun dipandang sebagai tulisan tulisan non kanonik antara lain Kisah Paulus Gembala Hermas Wahyu kepada Petrus Surat Barnabas dan Didakhe 2 Wahyu kepada Petrus cukup unik karena menurut komentar dari seorang Bapa gereja merupakan satu satunya kitab yang tidak diterima di dalam kanon meskipun dibaca luas 3 4 Daftar isi 1 Eusebius 2 Referensi 3 Lihat pula 4 Pranala luarEusebius SuntingSejarawan gereja pertama Eusebius 5 menulis dalam karyanya Sejarah Gereja sekitar tahun 325 M menggunakan istilah Yunani antilegomena untuk kitab kitab yang diperdebatkan dalam Gereja mula mula Di antara tulisan tulisan yang diperdebatkan twn antilegomenwn meskipun dikenal oleh banyak orang terdapat surat Yakobus dan dari Yudas juga surat Petrus yang kedua dan apa yang disebut surat kedua dan ketiga dari Yohanes apakah surat surat itu berasal dari Yohanes sang penginjil atau orang lain dengan nama yang sama Di antara tulisan tulisan yang ditolak harus terhitung juga Kisah Rasul Paulus Acts of Paul dan yang disebut Gembala Shepherd dan Wahyu kepada Petrus Apocalypse of Peter dan di luar itu terdapat surat Barnabas epistle of Barnabas dan yang disebut Ajaran para Rasul Teachings of the Apostles dan di samping itu seperti yang kukatakan Wahyu kepada Yohanes Apocalypse of John kalau pantas di mana beberapa orang seperti yang kukatakan menolak tetapi yang lain menempatkannya sejajar dengan kitab kitab yang diterima Dan di antaranya beberapa menempatkan juga Injil menurut orang Ibrani Gospel according to the Hebrews yang khususnya diterima dengan sukacita oleh orang orang Ibrani yang telah menerima Kristus Dan semuanya ini dapat diperhitungkan di antara kitab kitab yang diperdebatkan twn antilegomenwn Referensi Sunting Liddell and Scott A Greek English Lexicon a b c d e F D Wellem 2009 Kamus Sejarah Gereja Jakarta BPK Gunung Mulia hlm 22 Glenn Davis The Development of the Canon of the New Testament 2010 p 1 Everett R Kalin The Canon Debate ntcanon org 2002 p 391 amp 403 Church History 3 25 3 5Lihat pula SuntingSurat Yakobus Surat 2 Petrus Surat 2 Yohanes Surat 3 Yohanes Surat Yudas Wahyu kepada YohanesPranala luar SuntingChristian Cyclopedia Antilegomena Encyclopaedia Britannica Antilegomena The Witness of History for Scripture Homologoumena and Antilegomena by Franz August Otto Pieper Presentation of Lutheran position The Canon What Is The Import Of The Distinction Between The Canonical And Deuterocanonical Antilegomena Books by Gary P Baumler Diarsipkan 2010 07 07 di Wayback Machine Luther s Antilegomena at bible researcher com Schaff s History of the Christian Church The Revolution at Wittenberg Carlstadt and the New Prophets Andreas Carlstadt weighed the historic evidence discriminated between three orders of books as of first second and third dignity putting the Hagiographa of the Old Testament and the seven Antilegomena of the New in the third order and expressed doubts on the Mosaic authorship of the Pentateuch He based his objections to the Antilegomena not on dogmatic grounds as Luther but on the want of historical testimony his opposition to the traditional Canon was itself traditional he put ante Nicene against post Nicene tradition This book on the Canon however was crude and premature and passed out of sight Catholic Encyclopedia Canon of the New Testament Even a few Catholic scholars of the Renaissance type notably Erasmus and Cajetan had thrown some doubts on the canonicity of the above mentioned Antilegomena Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Antilegomena amp oldid 22465729