www.wikidata.id-id.nina.az
Vaclav Klaus IPA ˈvaːʦlaf ˈklaʊ s lahir 19 Juni 1941 tampil kedua sebagai Presiden Republik Ceko dan mantan Perdana Menteri Republik Ceko 1992 1997 Tidak diragukan lagi bahwa ia adalah salah satu politikus Ceko terpenting pada tahun tahun belakangan ini Vaclav KlausPresiden Republik CekoMasa jabatan 7 Maret 2003 7 Maret 2013Perdana MenteriVladimir SpidlaStanislav GrossJiri ParoubekMirek TopolanekJan FischerPendahuluVaclav HavelPenggantiMilos ZemanKetua Umum Chamber of Deputies of the Czech RepublicMasa jabatan 17 Juli 1998 20 Juni 2002Perdana MenteriMilos ZemanPendahuluMilos ZemanPenggantiLubomir ZaoralekPerdana Menteri Republik CekoMasa jabatan 1 Januari 1993 17 Desember 1997PresidenVaclav HavelPendahuluOffice createdPenggantiJosef TosovskyMasa jabatan 2 Juli 1992 31 Desember 1992PresidenVaclav HavelPendahuluPetr PithartPenggantiOffice abolishedMenteri Keuangan Republik Ceko dan Republik Federal SlovakMasa jabatan 10 Desember 1989 2 Juli 1992Perdana MenteriMarian CalfaPendahuluJan StejskalPenggantiJan KlakInformasi pribadiLahir19 Juni 1941 umur 82 Prague Bohemia and Moravia Jerman kini Republik Ceko Partai politikCivic Democratic PartySuami istriLivia MistinovaAnak2 anakAlma materUniversitas Ekonomi PragueProfesiEkonomTanda tanganSitus webwww klaus czIa lulus dari Universitas Ekonomi Praha pada tahun 1963 lalu belajar pula di sejumlah universitas di Italia 1966 dan di Amerika Serikat 1969 Ia mengembangkan karier ilmiahnya pada Institut Ekonomi dari Akademi Sains Cekoslowakia yang kemudian ditinggalkannya ketika ia pindah ke Bank Negara Cekoslowakia pada tahun 1970 konon ia dikeluarkan karena alasan alasan politik Ia bergabung dengan Institut Prognostics dari Akademi Sains Cekoslowakia yang beraliran perestroika pada tahun 1987 Pada tahun 1995 ia mendapatkan gelar Profesor di bidang Keuangan di Sekolah Ekonomi Praha Vysoka skola ekonomicka Vaclav Klaus terjun ke dunia politik setelah Revolusi Beludru pada tahun 1989 Sebagai seorang anggota dan belakangan ketua dari Forum Warga ia menjadi Menteri Keuangan Federal Pada April 1991 ia ikut mendirikan Partai Demokrat Warga ODS Partai ini merupakan yang terkuat dan sayap paling kanan dari partai partai yang pecah setelah Forum Warga Ia tetap menjadi ketuanya sampai musim gugur tahun 2002 Pada bulan Juni 1992 ODS menang pemilu di Ceko dengan sebuah program reformasi Namun pemenang di Slowakia adalah partai Gerakan untuk Slowakia Demokratis HZDS yang nasionalistik yang dipimpin oleh Vladimir Meciar Tak lama setelah itu tuntutan tuntutan Slowakia akan kedaulatan yang lebih luas terbukti tidak cocok dengan federasi terbatas yang ingin dipertahankan di tanah Ceko Kedua pemimpin akhirnya memangku jabatan sebagai perdana menteri di wilayahnya masing masing dan tak lama kemudian sepakat dengan suatu pembagian Cekoslowakia yang damai di bawah pengawasan sementara oleh pemerintah federal Vaclav Klaus terus menjabat sebagai Perdana Menteri Ceko setelah pemilihan pada tahun 1996 Namun kemenangan ODS yang kurang signifikan membuat kinerja pemerintahannya terganggu oleh meingkatnya masalah masalah ekonomi dan ketidakstabilan Ia harus meletakkan jabatan pada musim gugur tahun 1997 setelah krisis pemerintahan yang disebabkan oleh skandal pendanaan ODS Peristiwa ini kemudian disebut Pembunuhan Sarajevo karena hal itu terjadi selama lawatannya ke Sarajevo Vaclav Klaus adalah anggota terkemuka dari Perhimpunan Mont Pelerin Antusiasmenya akan ekonomi pasar bebas seperti yang diperlihatkan oleh Friedrich Hayek dan Milton Friedman dan dipraktikkan oleh Margaret Thatcher Ronald Reagan maupun George H W Bush serta keyakinannya akan Tangan Terselubung dari Adam Smith dikenal luas tetapi juga sering kali dikritik Yang lain sepakat dengan konsepnya tentang pasar bebas tetapi mereka menunjukkan bahwa selama masa jabatannya sebagai perdana menteri ia mengesampingkan pentingnya undang undang dan pengakuan terhadap hak hak milik atau mengkritik pelaksanaan privatisasi dengan memberikan saham saham perusahaan negara kepada rakyat voucher privatization ODS kalah dalam pemilu parlemen tahun 1998 dan Milos Zeman ketua Partai Sosial Demokratik Ceko CSSD menggantikan Klaus sebagai perdana menteri meskipun pemerintahan minoritasnya harus didukung oleh kesepakatan oposisi dengan ODS dan secara pribadi oleh Klaus yang menjadi ketua Parlemen Pada pemilu Juni 2002 ODS kembali kalah Setelah lama merasa ragu Klaus akhirnya meletakkan jabatannya sebagai ketua partai pada musim gugur dan segera dipilih menjadi ketua kehormatan dengan suara bulat Setelah lebih dari lima tahun sebagai oposisi Klaus terpilih sebagai Presiden Ceko melalui sesi bersama antara kedua dewan di parlemen yang diadakan pada 28 Februari 2003 Ia menggantikan Vaclav Havel yang merupakan salah satu lawan politik terbesarnya sejak pemisahan Cekoslowakia Hasilnya mengejutkan banyak orang ia terpilih pada pemilihan ketiga hanya dengan 142 suara dari total 281 suara Koalisi yang memerintah yang dilanda oleh perseteruan di dalam CSSD tidak mencapai kesepakatan tentang seorang kandidat untuk melawannya Klaus memperoleh kuorum berkat suara dari sebagian terbesar pemilih komunis Klaus mengunjungi klub parlemen mereka sebelum pemilihan dan tidak lagi menghindari rapat rapat politiknya Sepertinya sebuah golongan dalam CSSD yang merasa tidak puas dengan Perdana Menteri Vladimir Spidla dan konon juga beberapa anggota KDU CSL yang condong ke kanan mendukung Klaus Vaclav Klaus masih mempunyai banyak lawan dan tuduhan bahwa ia arogan hanyalah salah satu dari kritik mereka yang paling ringan Mereka menggambarkannya sebagai seorang pragmatis yang berpikiran sempit dan hanya tertarik pada teknologi kekuasaan serta prinsip prinsip ekonomi menurut buku teks Selain kesalahan kesalahan pemerintahannya dan korupsi yang mencolok masalah yang paling sering dikritik adalah hubungannya dengan komunisme baik pada masa lalu negaranya dan dalam bentuk semakin kuatnya partai politik pada masa kini Ia pernah menulis beberapa artikel yang memuji wilayah kelabu dari kebanyakan rakyat biasa dan mencela pembangkang seperti Havel yang dianggapnya congkak Dalam artikel lain ia menyatakan dirinya sebagai seorang non komunis namun tidak antikomunis yang dipandangnya sebagai sikap murahan dan semu Pernyataan pernyataan yang skeptik terhadap Uni Eropa sering kali mendekati pembudakan diri pada naluri nasionalisme masyarakat Ia mencoba tampil untuk disenangi sehingga mengorbankan agenda jangka panjang yang lebih menuntut Popularitas Klaus dalam pengumpulan pendapat umum bertumbuh dengan pesat pada paruh pertama tahun 2003 Hal ini agaknya didorong oleh sikapnya yang secara terbuka menentang invasi Irak tahun 2003 Ia pun mengutarakan sikap skeptisnya dengan keras terhadap proses integrasi Eropa menolak memberikan amnesti dan retorikanya yang semakin populis Kehidupan di luar politik SuntingVaclav Klaus menikah dengan Livia Klausova seorang ekonom dan mempunyai dua orang anak laki laki serta lima orang cucu Anaknya yang juga bernama Vaclav adalah kepala sekolah dari sebuah sekolah swasta elite di Praha sementara Jan bekerja sebagai analis keuangan Vaclav Klaus juga seorang penulis Ia telah menulis lebih dari 20 buku dengan berbagai topik sosial politik dan ekonomi termasuk sebuah buku tentang tahun pertamanya sebagai presiden Tahun Pertama Pada masa mudanya selama bertahun tahun Vaclav Klaus adalah seorang olahragawan terkemuka Ia bermain bola basket dan bola voli Ia juga gemar bermain ski dan tenis Dia adalah orang pertama yang memecahkan tradisi Piala Stanley bahwa hanya pemain hoki yang memenangkannyalah yang boleh memegang piala tersebut pada 26 Juli 2004 beberapa orang pemain hoki Ceko menyerahkan piala itu kepadanya di Istana Praha Di waktu luangnya ia menikmati karya fiksi dan musik khususnya jazz Prof Vaclav Klaus menerima sejumlah penghargaan internasional dan gelar doktor kehormatan dari banyak universitas di seluruh dunia Saat ini ia menyebabkan perdebatan besar karena keputusannya untuk tidak mengangkat hakim yang berusia kurang dari 30 tahun Referensi Sunting Vlazne prijeti a ateismus Cechu pisi svetove agentury Tyden cz originally CTK Diakses tanggal 2009 10 17 Pranala luar SuntingOfficial personal pages blog Biografi Diarsipkan 2008 06 24 di Wayback Machine dan pidato pidato terpilih Diarsipkan 2004 03 17 di Wayback Machine di kantor PresidenDidahului oleh Jabatan baru Perdana Menteri Ceko1 Januari 1993 17 Desember 1997 Diteruskan oleh Josef TosovskyDidahului oleh Vaclav Havel Presiden Ceko7 Maret 2003 Sekarang Diteruskan oleh masih menjabatDidahului oleh Marian Calfa Perdana Menteri Ceko dan Slowakia2 Juli 1992 1 Januari 1993 Diteruskan oleh Jabatan dihapuskanDidahului oleh Jan Stejskal Menteri Keuangan Ceko dan Slowakia10 Desember 1989 2 Juli 1992 Diteruskan oleh Jan Klak Ivan Kocarnik Pemerintahan Ceko Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Vaclav Klaus amp oldid 22669821