www.wikidata.id-id.nina.az
artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia Tidak ada alasan yang diberikan Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf paragraf Jika sudah dirapikan silakan hapus templat ini Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini Viva Yoga Mauladi lahir 30 Mei 1968 adalah seorang politikus dan aktivis Indonesia Berasal dari Lamongan Jawa Timur ia mengawali karir politiknya bersama HMI Himpunan Mahasiswa Islam yang membawanya ke kancah politik nasional sebagai anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PAN Masa kecilnya dihabiskan di kota kecil kelahirannya Lamongan Sejak SD hingga SMA ia tercatat menempuh pendidikan di beberapa sekolah negeri ternama di Lamongan seperti SD Negeri Kepatihan II SMP Negeri 1 Lamongan dan SMA Negeri II Lamongan Prestasinya sudah mulai terlihat ketika ia berhasil mendapatkan beasiswa Supersemar kala duduk di bangku SMA Saat harus masuk ke jenjang perkuliahan ia diterima di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana Bali melalui Program Minat dan Kemampuan PMDK Petualangannya sebagai mahasiswa di Pulau Dewata membawanya ke berbagai pengalaman baru Tak hanya pengalaman mempelajari budaya dan agama masyarakat Hindu ia juga berkesempatan untuk memperdalam ilmu agama sekaligus organisasinya di bawah asuhan Kiai Habib Adnan Sunaryo mantan Ketua Majelis Ulama Indonesia MUI Bali Pengalaman organisasi diperdalamnya dengan bergabung bersama HMI Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Denpasar Ia sempat menjadi Ketua Umum organisasi ekstra kampus ini walaupun dirinya notabene berasal dari daerah lain dalam masa jabatan 1992 1993 Berbekal pengalaman organisasinya Yoga justru mulai meninggalkan ilmunya di dunia kedokteran hewan dan tertarik untuk merantau ke Jakarta sebagai seorang aktivis sekaligus menimba ilmu Pasca Sarjana di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Sejumlah jabatan di HMI tingkat Pusat berhasil didudukinya seperti Ketua PB HMI 1995 1997 Koordinator Majelis Pekerja Konggres MPK PB HMI 1997 1999 Sekretaris Jenderal Majelis Nasional Korps Alumni HMI KAHMI periode 2005 2010 dan terakhir Pimpinan Kolektif Majelis Nasional KAHMI periode 2010 2013 Karir politik profesionalnya dimulai bersama Partai Amanat Nasional Ia berhasil berada dalam jajaran pengurus DPP PAN tepatnya sebagai Ketua Departemen Perencanaan Monitoring dan Pengendalian Pemenangan Pemilu di tahun 2000 hingga 2005 Ia ditunjuk sebagai Wakil Sekjen Badan Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan dalam masa jabatan 2005 hingga 2010 Ia terpilih sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP PAN untuk wilayah Jawa Timur hingga tahun 2015 Ia pernah gagal mencalonkan diri sebagai wakil rakyat yakni pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2004 Saat itu ia menjadi Caleg DPR RI Daerah Pemilihan Jawa Timur yang meliputi Kabupaten Lamongan dan Gresik Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2009 ia kembali mencoba menjadi anggota DPR RI dari wilayah pemilihan yang sama dan berhasil 1 Referensi Sunting Profil Viva Yoga Mauladi Merdeka com Diakses tanggal 2022 06 11 nbsp Artikel bertopik biografi Indonesia ini adalah sebuah rintisan Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya lbs Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Viva Yoga Mauladi amp oldid 22299194