www.wikidata.id-id.nina.az
Koordinat 8 28 35 S 115 33 59 E 8 476383 S 115 566370 E 8 476383 115 566370 Tenganan Pegringsingan 4 adalah sebuah desa tradisional di pulau Bali Desa ini terletak di Kecamatan Manggis Kabupaten Karangasem di sebelah timur pulau Bali Tenganan bisa dicapai dari tempat pariwisata Candi Dasa dan letak kira kira 10 kilometer dari sana 5 Tenganan PegringsinganDesaNegara IndonesiaProvinsiBaliKabupatenKarangasemKecamatanManggisKode pos80871Kode Kemendagri51 07 03 2006Luas9 52 km 1 Jumlah penduduk4 627 jiwa 2016 1 4 138 jiwa 2010 2 Kepadatan434 jiwa km 2010 Jumlah KK1 203 KK 3 Desa Tenganan merupakan salah satu desa dari tiga desa Bali Aga selain Trunyan dan Sembiran Bali Aga adalah desa yang masih mempertahankan pola hidup yang tata masyarakatnya mengacu pada aturan tradisional adat desa yang diwariskan nenek moyang mereka Bentuk dan besar bangunan serta pekarangan pengaturan letak bangunan hingga letak pura dibuat dengan mengikuti aturan adat yang secara turun temurun dipertahankan 6 Daftar isi 1 Sejarah 2 Penduduk 3 Mata Pencaharian 4 Adat Istiadat 5 Galeri 6 Referensi 7 Pranala luarSejarah suntingMenurut sebagian versi catatan sejarah kata Tenganan berasal dari kata tengah atau ngatengahang yang memiliki arti bergerak ke daerah yang lebih dalam Kata tersebut berhubungan dengan pergerakan masyarakat desa dari daerah pinggir pantai ke daerah pemukiman di tengah perbukitan yaitu Bukit Barat Bukit Kauh dan Bukit Timur Bukit Kangin 7 8 Sejarah lain mengatakan bahwa masyarakat Tenganan berasal dari Desa Peneges sekarang Candi Dasa yang ketika itu masih menjadi bagian Kerajaan Bedahulu Menurut cerita rakyat Raja Bedahulu pernah kehilangan salah satu kudanya dan orang orang mencarinya ke Timur Kuda tersebut ternyata ditemukan tewas oleh Ki Patih Tunjung Biru orang kepercayaan sang raja Atas loyalitasnya Ki Patih tunjung Biru mendapatkan wewenang untuk mengatur daerah yang memiliki aroma dari bangkai carrion kuda tersebut Ki Patih mendapatkan daerah yang cukup luas karena dia memotong bangkai kuda tersebut dan menyebarkannya sejauh yang dia bisa lakukan Itulah asal mula dari daerah Desa Tenganan 7 Penduduk suntingPenduduk desa Tenganan sampai dengan tahun 2016 terdiri dari 2 248 laki laki dan 2 379 perempuan dengan sex ratio 94 1 Mata Pencaharian sunting nbsp Penenun kain di Desa Tangenan Umumnya penduduk desa Tenganan bekerja sebagai petani padi namun ada pula yang membuat aneka kerajinan Beberapa kerajinan khas dari Tenganan adalah anyaman bambu ukiran dan lukisan di atas daun lontar yang telah dibakar 9 Di desa ini pengunjung bisa menyaksikan bangunan bangunan desa dan pengrajin pengrajin muda yang menggambar lontar lontar Sejak dulu masyarakat Desa Tenganan juga telah dikenal atas keahliannya dalam menenun kain gringsing Cara pengerjaan kain gringsing ini disebut dengan teknik dobel ikat Teknik tersebut merupakan satu satunya di Indonesia dan kain gringsing yang dihasilkan terkenal istimewa hingga ke mancanegara 6 Penduduk Tenganan masih menggunakan sistem barter dalam kehidupan sehari harinya 10 Adat Istiadat sunting nbsp Perang pandan atau duri salah satu acara adat Tenganan nbsp Perang pandan Keseharian kehidupan di desa ini masih diatur oleh hukum adat yang disebut awig awig Hukum tersebut ditulis pada abad ke 11 dan diperbaharui pada tahun 1842 10 Rumah adat Tenganan dibangun dari campuran batu merah batu sungai dan tanah Sementara atapnya terbuat dari tumpukan daun rumbi Rumah adat yang ada memiliki bentuk dan ukuran yang relatif sama dengan ciri khas berupa pintu masuk yang lebarnya hanya berukuran satu orang dewasa Ciri lain adalah bagian atas pintu terlihat menyatu dengan atap rumah 9 Penduduk desa ini memiliki tradisi unik dalam merekrut calon pemimpin desa salah satunya melalui prosesi adat mesabar sabatan biu perang buah pisang Calon prajuru desa dididik menurut adat setempat sejak kecil atau secara bertahap dan tradisi adat tersebut merupakan semacam tes psikologis bagi calon pemimpin desa Pada tanggal yang telah ditentukan menurut sistem penanggalan setempat sekitar Juli akan digelar ngusaba sambah dengan tradisi unik berupa mageret pandan perang pandan Dalam acara tersebut dua pasang pemuda desa akan bertarung di atas panggung dengan saling sayat menggunakan duri duri pandan Walaupun akan menimbulkan luka mereka memiliki obat antiseptik dari bahan umbi umbian yang akan diolesi pada semua luka hingga mengering dan sembuh dalam beberapa hari Tradisi tersebut untuk melanjutkan latihan perang rutin dan menciptakan warga dengan kondisi fisik serta mental yang kuat Penduduk Tenganan telah dikenal sebagai penganut Hindu aliran Dewa Indra yang dipercaya sebagai dewa perang 11 Masyarakat Tenganan mengajarkan dan memegang teguh konsep Tri Hita Karana konsep dalam ajaran Hindu dan mewujudkannya dalam kehidupan sehari hari Tri berarti tiga dan Hita Karana berarti penyebab kebahagiaan untuk mencapai keseimbangan dan keharmonisan Tri Hita Karana terdiri dari Perahyangan hubungan yang seimbang antara manusia dengan Tuhan Pawongan hubungan harmonis antara manusia dengan manusia lainnya dan Palemahan hubungan harmonis antara manusia dengan lingkungan alam sekitarnya 12 Galeri suntingGaleri Foto Desa Tenganan Pegringsingan nbsp Masyarakat Tenganan 1943 Referensi sunting a b c Kecamatan Manggis dalam Angka 2017 Badan Pusat Statistik Indonesia 2017 Diakses tanggal 16 Desember 2018 Penduduk Indonesia Menurut Desa 2010 PDF Badan Pusat Statistik 2010 hlm 1385 Diakses tanggal 14 Juni 2019 Prodeskel Binapemdes Kemendagri Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022 04 01 Diakses tanggal 2022 04 10 Artanegara Dewi Wahyuni 2021 Jelajah Tinggalan Tradisi Megalitik di Desa Tenganan Pegringsingan PDF Gianyar Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Bali ISBN 9786235608013 Parameter url status yang tidak diketahui akan diabaikan bantuan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018 Diakses tanggal 3 Oktober 2019 a b Amy Wirabudi April 2010 Terpikat Dobel Ikat Tenun Gringsing EVE MAGAZINE Indonesia hlm 89 a b LOKASI WISATA TENGANAN PEGERINGSINGAN Diarsipkan 2010 09 01 di Wayback Machine www karangasemtourism com Damayanti Astri 2010 KUMPULAN LEGENDA NUSANTARA FAVORIT Puspa Swara ISBN 9789791475112 a b Kunjungan Ke Desa Tenganan Bali Diarsipkan 2010 11 10 di Wayback Machine Antara Ari Ike VOI news 13 Mei 2010 a b Desa Tenganan Desa adat amp asli Bali dahulu kala Barry Kusuma Perang Pisang di Tenganan Dauh Tukad Bali Post Senin 2 Mei 2010 Implementasi Tri Hita Karana Di Desa Tenganan Pegringsingan Sebagai Sumber Penciptaan Karya Fotografi Seni Diarsipkan 2010 11 10 di Wayback Machine I Komang Arba Wirawan Pranala luar sunting nbsp Wikimedia Commons memiliki media mengenai Tenganan Indonesia Buku Jelajah Tinggalan Tradisi Megalitik Di Desa Tenganan Pegringsingan Indonesia BPS Kabupaten Karangasem Indonesia Situs Resmi Pemerintahan Kabupaten Karangasem pranala nonaktif permanen Indonesia Binapemdes Kementerian Dalam Negeri Diarsipkan 2022 04 01 di Wayback Machine Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Tenganan Pegringsingan Karangasem amp oldid 23088184