www.wikidata.id-id.nina.az
Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini Untuk keterangan lebih lanjut klik tampil di bagian kanan Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan Tambahkan pranala wiki Bila dirasa perlu buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan dan pada kata yang bersangkutan lihat WP LINK untuk keterangan lebih lanjut Mohon jangan memasang pranala pada kata yang sudah diketahui secara umum oleh para pembaca seperti profesi istilah geografi umum dan perkakas sehari hari Sunting bagian pembuka Buat atau kembangkan bagian pembuka dari artikel ini Susun header artikel ini sesuai dengan pedoman tata letak Tambahkan kotak info bila jenis artikel memungkinkan Hapus tag templat ini artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia Tidak ada alasan yang diberikan Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf paragraf Jika sudah dirapikan silakan hapus templat ini Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini Komisaris adalah posisi yang mewakili pemegang saham dalam sebuah perseroan terbatas Komisaris biasanya lebih dari satu orang sehingga kerap disebut sebagai dewan komisaris board of comissioner 1 Di negara negara Eropa dan Asia biasanya ada dua dewan dewan eksekutif yang bertugas menjalankan kegiatan bisnis sehari hari dan dewan pengawas 2 yang bertugas mengawasi dewan eksekutif Dewan pengawas biasanya dipilih oleh pemegang saham atau pemilik perusahaan Di Indonesia istilah dewan direksi memiliki makna yang berbeda dari board of directors tergantung dari istilah yang digunakan Umumnya di Indonesia dewan direksi adalah dewan eksekutif sedangkan di negara barat board of directors adalah dewan pengawas Sebagai contoh di Bank OCBC NISP dewan pengawas dinamakan dewan komisaris sedangkan dewan eksekutif dinamakan dewan direksi 3 Namun Pertamina menggunakan istilah board of commissioners sebagai pengawas dan board of directors sebagai eksekutif 4 Untuk keperluan artikel ini istilah yang akan digunakan adalah dewan pengawas biasanya disebut dewan komisaris dan dewan eksekutif biasanya disebut dewan direksi untuk menghindari kekeliruan karena penggunaan istilah dewan direksi di Indonesia bisa mengacu ke salah satu fungsi dari kedua dewan tersebut Ada beberapa perusahaan di Amerika Serikat yang memiliki satu dewan saja biasanya tugas dan tanggung jawab kedua dewan tersebut dijadikan satu dalam dewan direksi yang beranggotakan direksi dalam di Indonesia dinamakan komisaris dan direksi luar di Indonesia dinamakan komisaris independen 5 Kegiatan dewan pengawas ditentukan oleh kekuasaan tugas tugas dan tanggung jawab yang diberikan kepadanya oleh suatu otoritas yang berada diluarnya Biasanya hal hal ini dijelaskan dalam anggaran dasar AD organisasi tersebut Anggaran dasar biasanya juga menyebutkan jumlah anggota dewan bagaimana mereka dipilih dan kapan mereka mengadakan pertemuan Dalam organisasi yang anggotanya memiliki hak pilih voting rights dewan pengawas bergerak atas nama dan tunduk kepada quorum Quorumlah yang biasanya memilih anggota dewan pengawas Dalam perusahaan terbuka dengan saham dewan dipilih oleh pemegang saham dan dewan merupakan otoritas tertinggi dalam manajemen perusahaan Dalam sebuah perusahaan tanpa saham tanpa anggota yang memiliki hak pilih misalnya universitas di Amerika Serikat dewan biasanya merupakan kekuasaan tertinggi institusi tersebut yang mana anggotanya terkadang dipilih oleh oleh dewan itu sendiri Pada umumnya dewan pengawas memiliki tugas 6 antara lain Memerintah to govern organisasi dengan menetapkan kebijakan kebijakan dan tujuan tujuan luas dari perusahaan tersebut Memilih mengangkat mendukung dan menilai kinerja dewan eksekutif Memastikan keberadaan dan kecukupan sumber keuangan Mengesahkan anggaran tahunan Bertanggung jawab atas kinerja perusahaan kepada para anggota pemegang saham Menentukan gaji dan kompensasi mereka sendiriBiasanya dewan memilih satu orang anggotanya untuk menjadi ketua dewan memiliki tugas tugas seperti yang sudah disebutkan dalam anggaran dasar Daftar isi 1 Sistem Dua Tingkat 2 Komisaris 3 Catatan 4 Lihat pulaSistem Dua Tingkat SuntingDi banyak negara negara Eropa dan Asia ada dua dewan board dewan eksekutif yang melaksanakan kegiatan sehari hari dan dewan pengawas yang dipilih oleh para pemegang saham yang bertugas mengawasi dewan eksekutif Di negara negara ini presiden direktur CEO chief executive atau managing director mengetuai dewan eksekutif dan presiden komisaris mengetuai dewan pengawas Kedua posisi ini selalu dipegang oleh dua orang berbeda Ini dilakukan untuk membedakan tugas manajemen oleh dewan eksekutif dan tugas memerintah mengawasi governance oleh dewan pengawas Hal ini memberikan kejelasan atas garis garis kewenangan Tujuannya adalah untuk menghindari konflik minat dan terpusatnya kekuasaan di tangan satu orang Ada paralelisme yang sangat kuat di sini dengan struktur pemerintahan dimana biasanya ada pemisahan antara kabinet politik dengan manajemen pelayanan sipil civil service Di Amerika Serikat the board of directors dipilih oleh para pemegang saham sering disejajarkan dengan dewan pengawas sedangkan executive board sering disebut sebagai executive committee operating committee atau executive council terdiri dari CEO dan bawahan langsungnya C level officers yang lain atau division subsidiary heads Komisaris SuntingKomisaris sebuah organisasi adalah anggota dewan pengawasnya Beberapa istilah spesifik digunakan untuk menjelaskan keberadaan atau ketiadaan hubungannya terhadap organisasi tersebut Komisaris atau komisaris dalam inside director adalah seorang komisaris yang juga merupakan seorang pegawai petugas pemegang saham utama atau seseorang yang berhubungan dengan organisasi perusahaan tersebut Komisaris dalam mewakili kepentingan dari para pemegang saham dan terkadang memiliki pengetahuan yang dalam atas kinerja keuangan penguasaan pangsa pasar dari organisasi tersebut Komisaris luar komisaris independen adalah anggota dewan komisaris yang bukan merupakan pegawai atau orang yang berurusan langsung dengan organisasi tersebut dan tidak mewakili pemegang saham Sebagai contoh adalah seorang komisaris yang diangkat yang sedang atau pernah menjabat posisi presiden sebuah perusahaan dari sektor industri yang berbeda Komisaris luar diangkat karena pengalamannya dianggap berguna bagi organisasi tersebut Mereka bisa mengawasi komisaris dalam dan mengawasi bagaimana organisasi tersebut dijalankan Komisaris luar biasanya berguna dalam melerai sengketa antara komisaris dalam atau antara pemegang saham dan dewan komisaris Komisaris luar dianggap berguna karena mereka bisa bersikap objektif dan memiliki risiko kecil dalam conflict of interest Di sisi lain komisaris luar mungkin kekurangan pengalaman dalam menangani masalah spesifik yang dihadapi oleh organisasi tersebut Catatan Sunting Apa Itu Komisaris Pengertian Tugas Gaji dan Wewenangnya Kompas com Diakses tanggal 28 Agustus 2022 Glaho Smith Kline Board Glaxo Smith Kline Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011 11 01 Diakses tanggal 2011 11 05 Laporan Dewan Komisaris Bank OCBC NISP PDF Bank OCBC NISP Diarsipkan dari versi asli PDF tanggal 2012 05 23 Diakses tanggal 2011 11 05 Dewan Komisaris Pertamina Pertamina Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011 11 04 Diakses tanggal 2011 11 05 board of directors wikipedia Diakses tanggal 2011 11 05 INDONESIAN CODE FOR GOOD CORPORATE GOVERNANCE PDF National Committee on Corporate Governance Diarsipkan dari versi asli PDF tanggal 2013 12 28 Diakses tanggal 2011 11 05 line feed character di work pada posisi 22 bantuan Lihat pula SuntingDireksi Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Komisaris amp oldid 23292420