www.wikidata.id-id.nina.az
Skuadron Asia Timur Jerman bahasa Jerman Kreuzergeschwader atau Ostasiengeschwader adalah skuadron kapal penjelajah Angkatan Laut Kekaisaran Jerman yang beroperasi di Samudra Pasifik dari pertengahan tahun 1890 an hingga tahun 1914 Tiga kapal yang tergabung dalam Skuadron Asia Timur di belakang di bawah uap meninggalkan pelabuhan Valparaiso di Chile dengan kapal Chile di tengah tengah Pembentukan suntingSetelah meletusnya Perang Tiongkok Jepang Pertama pada tahun 1894 Jerman kembali tertarik dengan wilayah Tiongkok Dengan dukungan penuh dari Kaisar Wilhelm II Jerman mendirikan Divisi Kapal Penjelajah Asia Timur Kreuzerdivision in Ostasien yang terdiri dari kapal penjelajah ringan SMS Irene dan tiga kapal kecil yang sudah tua di bawah kepemimpinan Laksamana Paul Hoffmann Ia ditugaskan untuk melindungi kepentingan Jerman dan mencari tempat yang dapat dijadikan pangkalan Jerman di Tiongkok Ia merasa bahwa armadanya tidak cukup untuk melaksanakan tugasnya dan ia meminta pengganti tiga kapal yang sudah tua Permintaannya dikabulkan dan ia mendapatkan kapal fregat berperisai SMS Kaiser kapal penjelajah ringan SMS Prinzess Wilhelm dan kapal penjelajah kecil SMS Cormoran Namun ia tidak memiliki pangkalan sehingga ia harus bergantung pada pangkalan Britania di Hong Kong pangkalan Tiongkok di Shanghai dan pangkalan Jepang di Nagasaki untuk memperoleh bantuan logistik dan teknis Jerman menawarkan untuk membeli kawasan Kiautschou dari Tiongkok tetapi permintaan ini ditolak Kemudian pembunuhan dua misionaris Jerman pada tanggal 1 November 1897 menjadi casus belli untuk mendaratkan pasukan pada tanggal 14 November 1897 Setelah ditandatanganinya Konvensi Peking pada 6 Maret 1898 Tiongkok menyewakan wilayah Kiautschou kepada Jerman selama 99 tahun Pangkalan laut lalu didirikan di desa nelayan di Tsingtao Perang Dunia I suntingPada tahun 1914 Skuadron Asia Timur terdiri dari enam kapal besar di bawah kepemimpinan Maximilian Reichsgraf von Spee penjelajah kelas Scharnhorst SMS Scharnhorst SMS Gneisenau penjelajah kelas Dresden SMS Emden penjelajah kelas Bremen SMS Leipzig Penjelajah kelas Konigsberg SMS NurnbergReferensi sunting nbsp Wikimedia Commons memiliki media mengenai Skuadron Asia Timur Gottschall Terrell D 2003 By Order of the Kaiser Otto von Diederichs and the Rise of the Imperial German Navy 1865 1902 Annapolis Naval Institute Press ISBN 1 55750 309 5 Marder Arthur 1961 1970 From the Dreadnought to Scapa Flow 5 Vols London Oxford University Press Massie Robert 2004 Castles of Steel Britain Germany and the winning of the Great War London Jonathan Cape ISBN 0 224 04092 8 Bennett Geoffrey 2006 The Pepper Trader True Tales of the German East Asia Squadron and the Man Who Cast Them in Stone Jakarta PT Equinox Publishing ISBN 979 3780 26 6 nbsp Artikel bertopik militer ini adalah sebuah rintisan Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya lbs Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Skuadron Asia Timur amp oldid 18608505