www.wikidata.id-id.nina.az
H Leo Imam Sukarno atau lebih dikenal dengan nama Leo Kristi 8 Agustus 1949 21 Mei 2017 adalah musisi pengelana yang amat menikmati karier musiknya di jalanan Rekan rekannya sudah almarhum seperti Gombloh atau Franky Sahilatua memilih untuk mendarat di satu tempat meski secara karya rekan rekannya itu tetap bersuara lantang tentang alam cinta atau sosial 1 Ikut mendirikan satu grup musik beraliran rock progresif bernama Lemon Trees bersama Gombloh dan Franky Leo Kristi merasa menemukan pengembaraan musikalnya lewat perjalanan panjang menjelajah Nusantara Setelah memisahkan diri dari Lemon Tree s Leo Kristi lebih suka tampil dalam konser dengan memakai jubah hitam di atas panggung Balada adalah ciri khas dari hampir seluruh musik yang diciptakannya Daftar isi 1 Riwayat Hidup 1 1 Pendidikan 1 2 Dunia musik 1 3 Konser Rakyat Leo Kristi 2 Filmografi 2 1 Film 3 Meninggal dunia 4 Referensi 5 Pranala luarRiwayat Hidup suntingPendidikan sunting Leo yang beragama Islam ini memasuki dunia Sekolah Dasar pada tahun 1961 di SD Kristen Surabaya Setelah itu ia memasuki Sekolah Menengah Pertama SMP pada tahun 1964 Pada masa ini Leo juga masuk ke Kursus Musik Dasar oleh Syam Kamaruzaman Sekolah dilanjutkan di SMA Negeri 1 Surabaya pada tahun 1967 Ia sempat berkuliah di Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Institut Teknologi Sepuluh Nopember di Surabaya pada tahun 1971 Ia tidak menyelesaikan kuliahnya karena lebih disibukan dengan dunia musiknya dan berdagang cilor tetapi di sinilah ia bertemu Gombloh dan mengawali karier sebagai pemusik keliling trubadur Dunia musik sunting Musik adalah dunia yang dikenalnya sejak kecil Leo kecil menyimak setiap irama yang dimainkan tiap subuh oleh ayahnya H M Iman Soebiantoro almarhum seorang pensiunan pegawai negeri yang juga merupakan seorang musisi Sejak kecil Leo Kristi aktif dalam kegiatan menyanyi di gereja dan juga sebagai bagian dari kegiatan sekolah dasarnya meskipun ia sendiri muslim Leo waktu itu sekolah di SD Kristen Surabaya pada tahun 1961 Ia berkata bahwa musik baginya sahabat menyambut nyanyian sebagai kecintaan Di SMP pula ia mendapat sebuah gitar dari ayahnya Lalu ia masuk kursus Tony Kerdijk Direktur Sekolah Musik Rakyat di Surabaya Untuk menyanyi ia belajar pada Nuri Hidayat dan John Garang Ia juga pernah kursus gitar pada Poei Sing Gwan dan Tan Ek Tjoan Dua gitaris yang diakuinya cukup memberi pengaruh pada musiknya Di SMAN 1 Surabaya ia tidak lepas dari kewajiban berbaris dan ikut menyanyikan lagu lagu perjuangan di bawah Tugu Pahlawan Ia juga bergabung dalam band sekolah beraliran rock n roll bernama Batara yang beranggotakan teman temannya dari SMA Ratno Karim Soen Ing John Kotelawala Andre Muntu dan Harry Darsono kini menjadi desainer nasional Mereka kerap kali mereka menyanyikan lagu lagu milik The Beatles dan namanya cukup terkenal di kawasan lokalisasi Surabaya Di kalangan wartawan Leo adalah sosok yang sulit dicari tetapi bisa tiba tiba muncul dan menggelar konser Sebelum dikenal sebagai musisi pria yang logat jawa timurannya masih sangat kental ini pernah menjadi penjual buku Groliers American Books dan karyawan pabrik cat Texmura Leo juga pernah menjadi penyanyi di restoran China Oriental dan Chez Rose 1974 1975 dan menyanyi di LIA dan Goethe Institut Surabaya Konser Rakyat Leo Kristi sunting Musik Leo lahir dalam grup yang ia beri nama Konser Rakyat Leo Kristi KRLK bersama Naniel Yakin Mung Sriwiyana serta kakak beradik Lita Jonathans dan Jilly Jonathans sampai albumnya yang ketiga Di album keempat Nyanyian Cinta Lita dan Jilly Jonathans digantikan oleh Titi Sutopo Titi Ajeng Titi Manyar dan tetap didukung Naniel dan Mung Di album ke 5 Yayu masuk formasi selain Titi Mung dan Naniel tetapi nama Yayu tidak ada lagi pada album ke 6 Lintasan Hijau Hitam Album ke 8 KRLK yang merupakan aransemen baru dari sejumlah lagu sebelumnya dikerjakannya bersama Titi Manyar kakak beradik Yana dan Nona Vanderkley Mung Sriwiyana Ote Teguh Abadi Markis Alkatiri dan Wahab serta beberapa pendukung lainnya Album ke 9 Diapenta Anak Merdeka yang dikerjakannya di Bali dan memakan waktu lama melibatkan beberapa musisi antara lain Cecilia Mars Jimmy Sila a pada keyboards drums programming effect electric bass cakra Boge pada keyboards drums programming classic gitar Dore pada keyboards drums programming Dayu Jiwa Sinyo electric guitar Bra bra Desember Kennedy Gobel Guitar Hawai Nafas Anak Merdeka Tjok Bagoes Habil Suparba Keyboards Komang Jayanegara Cakra Suara Burung Slamet R Musik KRL menyenandungkan balada semangat cinta bangsa dan kisah kisah rakyat yang lebih banyak dalam irama folk country dan didukung dengan lirik lirik yang puitis Hampir tak pernah absen dalam beberapa kali pementasan memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus di Taman Ismail Marzuki Jakarta Album KRLK yang sekarang menjadi barang langka antara lain Nyanyian Fajar 1975 Nyanyian Malam 1976 Nyanyian Tanah Merdeka 1977 Nyanyian Cinta 1978 Nyanyian Tambur Jalan 1980 Lintasan Hijau Hitam 1984 Biru Emas Bintang Tani 1985 yang gagal beredar Deretan Rel Rel Salam Dari Desa 1985 aransemen baru Diapenta Anak Merdeka 1991 Catur Paramita 1993 Menghantam Birahi 1990 Tembang Lestari 1995 direkam pada CD terbatas Warm Fresh and Healthy 17 Desember 2010 terakhir album Hitam Putih Orche 2014 5 Diarsipkan 2014 11 29 di Wayback Machine Bagi Leo rekaman konon lebih merupakan paket dokumentasi perkembangan musiknya Kegembiraan yang dihadirkan oleh Leo Kristi dengan gitar bolong di pangkuannya memang melenakan sekaligus mengharukan Musikus balada lainnya seperti Franky Sahilatua Iwan Fals dan Doel Sumbang telah dengan sadar berdamai dengan pasar sehingga secara finansial lebih dari berkecukupan Leo Kristi tetap setia di jalur musinya menggelandang dan bersentuhan langsung dengan kehidupan rakyat jelata dalam proses kreatif penciptaannya Maka dengan lagu balada yang sarat dengan lirik patriotisme dan cinta ia tetap menggelorakan semangat juang Leo Kristi dengan Konser Rakyat nya ternyata mempunyai penggemar yang nyaris men tradisi selain seumuran dengan Leo juga terus mengikuti dengan aktif berkontribusi hingga kini yang tergabung dalam sebuah komunitas dengan nama LKers Komunitas Pecinta Musik Konser Rakyat Leo Kristi 8 LKers dibuat oleh dan untuk penikmat karya legendaris pemusik troubadour Leo Kristi yang terekam dalam sejumlah album Konser Rakyat Leo Kristi KRLK Alamat korespondensi komunitas ini link antara lain Yahoo Groups Terdapat juga beberapa blog yang menginformasikan tentang Leo Kristi dan kiprahnya 7Filmografi suntingFilm sunting Tahun Judul Dikreditkan sebagai Catatan Komponis 1977 Letnan Harahap Ya 1989 Nyoman Cinta Merah Putih Ya 1990 Soerabaia 45 Tidak Sebagai aktorMeninggal dunia suntingLeo Kristi meninggal pada hari Minggu 21 Mei 2017 sekitar pukul 00 30 WIB di Rumah Sakit Immanuel Bandung Jawa Barat Sebelum dimakamkan jenazah penyanyi dengan nama asli Leo Imam Sukarno ini saat ini disemayamkan di rumah duka di Jakarta di Jalan Bongas II E7 No 17 Jatiwaringin Asri Pondok Gede Jakarta Timur 1 Referensi sunting Tribun News Innalillahi Wa Innailaihi Raajiuun Musisi Leo Kristi Meninggal Dunia diakses 21 Mei 2017Pranala luar suntingBiografi Leo Kristi blog Nasrul Wafi Leo Kristi HIS JOURNEY CONTINUES WITH SPIRIT Kuswandini D The Jakarta Post edisi 5 September 2009 Leo Kristi Blog Sashakirana webcache Video KRLK dan LKers Youtube channel koleksi Albert Go Hitam Putih Orche Diarsipkan 2014 11 29 di Wayback Machine LKers Lirik Lengkap Konser Rakyat Leo Kristi Diarsipkan 2017 01 12 di Wayback Machine blog aroengbinang Antara Aku dan Leo Kristi Blog Denok Hastuti Komunitas Pecinta Musik Konser Rakyat Leo Kristi LKers Grup Facebook Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Leo Kristi amp oldid 25736941