www.wikidata.id-id.nina.az
Frances Chesterton terlahir Frances Alice Blogg 28 Juni 1869 12 Desember 1938 adalah seorang Inggris yang dikenal sebagai penulis puisi lagu dan drama sekolah 1 Ia adalah istri G K Chesterton dan memiliki peranan penting dalam karier Chesterton sebagai amanuensis dan manajer pribadinya Frances ChestertonFrances dengan G K Chesterton suaminyaLahirFrances Alice Blogg 1869 06 28 28 Juni 1869Meninggal12 Desember 1938 1938 12 12 umur 69 Beaconsfield BuckinghamshireBahasaInggrisKewarganegaraanBritania RayaPendidikanNotting Hill High SchoolAlmamaterSt Stephen s College ClewerGenrePuisi laguPasanganG K ChestertonKerabatMary Margaret Heaton bibi Daftar isi 1 Kehidupan awal 2 Perkawinan 3 Kehidupan pribadi 4 Wafat 5 Peninggalan 6 Bacaan lanjutan 7 ReferensiKehidupan awal suntingFrances lahir pada tanggal 28 Juni 1869 anak sulung dari tujuh bersaudara dari pasangan George William Blogg dan Blanche Keymer Ia menempuh pendidikan di suatu sekolah wanita yang progresif di Fitzroy Square yang dikelola oleh Rosalie dan Minna Praetorius dan dilanjutkan di Notting Hill High School Ia menerima pelatihan sebagai seorang guru di St Stephen s College Clewer yang dikelola oleh para biarawati Anglikan dan lulus sekitar tahun 1891 Sejak tahun 1895 ia bekerja sebagai sekretaris umum Parents National Educational Union PNEU 2 suatu organisasi yang menyediakan sumber daya dan dukungan bagi sekolah sekolah rumah di Britania Raya sesuai dengan gagasan gagasan edukatif Charlotte Mason 3 Perkawinan suntingFrances pertama kali bertemu Gilbert Keith Chesterton pada tahun 1896 dan menikahinya pada tanggal 28 Juni 1901 di St Mary Abbots Kensington Frances mengutamakan tugas kepada sang suami terlebih dahulu dengan bekerja secara efektif sebagai manajernya menyimpan buku agenda janji temu dan akunnya melakukan negosiasi dengan para penerbitnya serta mempekerjakan para juru ketiknya 4 Menurut John O Connor yang menulis obituari Frances di The Tablet kita banyak berutang karya terbaik dan terbesar Chesterton pada antusiasme Frances yang tidak pernah padam dan Frances adalah orang yang menciptakan sebuah aforisme yang biasanya dikaitkan dengan Chesterton If a thing is worth doing at all it s worth doing badly Jika sesuatu benar benar patut dilakukan itu patut dilakukan dengan buruk 4 Kehidupan pribadi suntingPada tahun 1909 pasangan tersebut pindah ke Beaconsfield Buckinghamshire tempat mereka tinggal sampai mereka wafat Setiap Natal ia menulis sebuah puisi untuk kartu Natal mereka yang salah satunya How far is it to Bethlehem Seberapa jauhkah ke Betlehem kelak dipublikasikan sebagai himne Is It Far To Bethlehem 5 Frances diterima dalam Gereja Katolik pada tanggal 1 November 1926 empat tahun setelah suaminya 6 Wafat suntingIa menjadi janda sejak tanggal 14 Juni 1936 dan wafat pada tanggal 12 Desember 1938 Peninggalan suntingKaritas Frances Alice Chesterton didirikan sesuai wasiatnya dan terdaftar sebagai sebuah karitas atau badan amal pada tahun 1965 nomor karitas terdaftar 252034 Badan tersebut mendukung karya karya Gereja Katolik di paroki Beaconsfield Bacaan lanjutan sunting Inggris Nancy Carpentier Brown The woman who was Chesterton the life of Frances Chesterton wife of English author G K Chesterton Charlotte NC ACS Books 2015 ISBN 978 1 5051 0478 3Referensi sunting Inggris How Far is it to Bethlehem The Plays and Poetry of Frances Chesterton edited by Nancy Carpentier Brown 2012 Inggris Nancy Carpentier Brown The Woman Who Was Chesterton Charlotte NC 2015 Inggris Christina de Bellaigue Charlotte Mason Home Education and the Parents National Educational Union in the Late Nineteenth Century Oxford Review of Education 41 4 2015 pp 501 517 a b Inggris Requiescant Diarsipkan 2015 10 10 di Wayback Machine The Tablet 17 Dec 1938 Accessed 11 November 2015 Inggris Anne Thaxter Eaton ed Welcome Christmas A Garland Of Poems New York 1955 Inggris Requiescant Diarsipkan 2015 10 10 di Wayback Machine The Tablet 17 Dec 1938 Accessed 11 November 2015 Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Frances Blogg amp oldid 18600021