www.wikidata.id-id.nina.az
Etnohistori adalah studi yang menekankan penggunaan data dokumenter dan data etnografi atau arkeologi 1 Selain itu studi ini menggunakan kombinasi pendekatan historis dan antropologis 1 Etnohistori pertama kali digunakan di Wina pada 1930 an oleh ahli etnologi Fritz Roack dan Kelompok Studi Sejarah Kebudayaan Afrika yang berada di Wina 2 Pada awalnya etnohistori meneliti tentang suku suku bangsa non Eropa 3 Lalu etnohistori mulai dikembangkan secara sistematik sejak tahun 1940 an ketika para ahli antropologi Amerika Serikat mempelajari penduduk aslinya Indian khususnya tentang kekerabatan dan agama mereka 2 3 Suku Indian menjadi subjek yang diteliti karena kemudahan akses untuk masuk dalam masyarakat tersebut serta belum terkontaminasi oleh penelitian penelitian sebelumnya 2 Dengan memakai kerangka konseptual dan pandangan antropologi sosial serta kebudayaan studi etnohistori mencoba merekonstruksi sejarah penduduk asli Indian sebelum dan sesudah berhubungan dengan orang orang Eropa 3 Selain suku Indian studi ini juga dilakukan di Amerika Serikat pada kelompok kelompok yang tidak memiliki catatan sejarah tertulis 2 Berkas Suku indian 220x300 jpgSuku Indian Salah satu suku yang diteliti dengan studi etnohistoriReferensi Sunting a b Ethnohistory Diakses tanggal 14 Juni 2014 a b c d U S Ethnohistory Bibliography Diakses tanggal 14 Juni 2014 a b c Ichtiar Baru Van Hoeve Hassan Shadily Ensiklopedia Indonesia Jilid 7 Jakarta PT Ichtiar Baru van Hoeve Diperoleh dari https id wikipedia org w index php title Etnohistori amp oldid 22358142